Jordi Amat Geleng-Geleng Lihat Permainan Kawasaki Frontale

BACA JUGA

Football5Star.com, Indonesia – Jordi Amat mengaku geleng-geleng melihat permainan dari klub J1 League, Kawasaki Frontale. Dia tak memungkiri, Frontale memang tampil lebih baik dan solid ketimbang Johor Darul Takzim (JDT).

Laga kelima Grup I Liga Champions Asia, Selasa (28/11/2023) menyaksikan tim berjuluk Harimau Selatan itu dibuat babak belur. Mereka diberondong lima gol tanpa balas oleh Kawasaki Frontale. Hasilnya membuat JDT tersingkir dari babak penyisihan grup ACL.

Jordi Amat -Kawasaki Frontale Johor Darul Takzim JDT
Official Johor

Hal ini sekaligus menjadikan laga melawan BG Pathum United pada 12 Desember nanti menjadi ladang penebusan dan tak berarti apa-apa. Diakui Jordi Amat, meski menelan kekalahan yang pahit, namun hal tersebut akan membantu Macan Selatan menjadi lebih baik lagi ke depannya.

“Satu-satunya hal yang ingin saya sampaikan adalah selamat kepada Kawasaki Frontale. Mereka bermain sangat baik. Kami tidak bermain dengan cara kami bermain. Memang benar kami mencoba tetapi hal itu tidak terjadi. Mereka bermain sempurna dan mencetak gol di waktu yang tepat,” ungkap Jordi Amat dikutip dari Makan Bola.

Jordi Amat Akui Kawasaki Frontale Lebih Tangguh

Jordi Amat pun mengakui kalau Kawasaki Frontale memang tangguh. Kini
Kini, fokus dia adalah membantu JDT menang melawan Sri Pahang FC pada laga Super League berikutnya pada 3 Desember

Jordi Amat -Kawasaki Frontale Johor Darul Takzim JDT
Official Johor

“Ini pertandingan yang sulit bagi kami tapi kami belajar banyak dari pertandingan ini,” tuntas bek timnas Indonesia tersebut.

More From Author

Berita Terbaru