Jorge Jesus Senang Kembali ke Al Hilal

BACA JUGA

Football5Star.com, Indonesia – Hidup selalu penuh dengan kejutan dan hal-hal di luar dugaan. Dalam usia 68 tahun, Jorge Jesus secara mengejutkan kembali ke klub yang pernah ditanganinya, Al Hilal.

Minggu (2/7/2023) dini hari WIB, manajemen klub mengumumkan Jesus sebagai pelatih baru Al Hilal. Dia diikat kontrak selama satu musim. Penandatanganan kontrak itu dilakukan di Paris, Prancis.

Jorge Jesus sepakat kembali menjadi pelatih Al Hilal.
Twitter @Alhilal_FC

Itu sebuah kejutan. Pasalnya, Jesus pada 2018-19 hanya bertahan kurang dari setahun di klub itu. Kedua pihak sepakat menyudahi kerja sama setelah Jesus menolak tawaran perpanjangan kontrak.

Hal yang menarik, Jesus ternyata tak melihat itu sebagai pengalaman buruk. “Saya selalu senang kembali ke tempat saya sebelumnya juga senang di sana,” urai dia seperti dikutip Football5Star.com dari akun Instagram-nya.

Jorge Jesus Ingin Lanjutkan Kisah

Sebelumnya, dalam video yang diunggah akun media sosial Al Hilal, Jesus juga mengungkapkan kata-kata dengan nada yang sama. Bedanya, dia ketika itu lebih filosofis dan puitis.

“Waktu berlalu dan hidup diperbarui. Sejarah ditulis. Kenangan dan masa depan belum dikisahkan. Sejarah memiliki bab yang tiada habisnya. Jorge Jesus kembali ke Al Hilal,” kata eks pelatih Fenerbahce itu.

Jorge Jesus sempat menangani Al Hilal pada musim 2018-19.
globeecho.com

Kesepakatan Jesus dengan Al Hilal mengejutkan banyak pihak. Hal itu diakuti oleh salah satu media Portugal, Record. Salah satu sebabnya, Jesus sempat disebut-sebut sebagai calon pelatih timnas Arab Saudi.

Di Al Hilal, Jesus seperti hendak menuntaskan kisah yang terpotong. Pada 2019, saat dia pergi, klub itu memimpin klasemen dengan keunggulan 3 poin dari Al Nassr. Pada akhir musim, mereka hanya finis sebagai runner-up.

More From Author

Berita Terbaru