Juergen Klopp Komentari Pemecatan Graham Potter

BACA JUGA

Banner Gamespool

Football5Star.com, Indonesia – Pelatih Liverpool, Juergen Klopp, berkomentar soal pemecatan pelatih Chelsea, Graham Potter dan pemecatan pelatih Premier League secara keseluruhan. Klopp juga menyebut bahwa dirinya tak takut dipecat.

Liverpool tengah pekan ini akan berhadapan melawan Chelsea yang baru memecat Graham Potter. Potter merupakan pelatih ke-12 yang dipecat oleh klub Premier League musim ini.

Juergen Klopp Real Madrid Tampil Lebih Baik di Tiga Babak - Karim Benzema - Diogo Jota (liverpool.com)
Yahoo News

The Reds juga musim ini kesulitan dengan berada di posisi ke-8 Premier League. Namun posisi Klopp sejauh ini aman, dia menjelaskan alasannya.

“Saya menyadari fakta bahwa saya duduk di sini karena (prestasi) masa lalu. Bukan karena apa yang kami lakukan musim ini,” ucap Klopp seperti dilansir Football5Star.com dari Eurosport.

“Jika ini adalah musim pertama saya, itu akan sedikit berbeda, jadi begitulah. Ya, kami memiliki pemilik yang cerdas, mereka tahu tentang situasinya, tetapi untuk menjadi 100% Anda sebaiknya bertanya kepada mereka sendiri mengapa demikian.

Juergen Klopp melontarkan ancaman kepada Real Madrid.
Getty Images

“Apakah saya takut (dipecat)? Tidak, tetapi saya tidak berpikir bahwa Graham takut, tetapi tidak perlu takut. Saya di sini untuk menyampaikan.

“Saya di sini bukan sebagai jimat atau apa pun atau untuk mural di dinding rumah. Saya di sini untuk menyampaikan, saya tahu itu 100 persen. Saya juga tahu saya masih di sini atas apa yang terjadi dalam beberapa tahun terakhir.”

Juergen Klopp: Chelsea Pasti akan Bereaksi

mykhaylo mudryk
premierleague

Walaupun baru memecat pelatihnya, Klopp yakin Chelsea tetap akan menjadi lawan yang sulit pada Rabu dini hari nanti (5/4/23).

“Saya cukup yakin Chelsea, para pemain, ingin menunjukkan reaksi, apapun itu, selalu begitu,” kata Klopp.

“Ketika Anda melihat pertandingan Bayern melawan Dortmund (laga pertama Bayern setelah memecat Julian Nagelsmann), ada reaksi untuk alasan apa pun.”

More From Author

Berita Terbaru