Kapten Atletico Madrid Berambisi Jadi One Club Man

BACA JUGA

dinasti

Football5star.com, Indonesia – Meski baru berusia 28 tahun, gelandang asal Spanyol, Koke, sudah memiliki rencana untuk menghabiskan kariernya bersama Atletico Madrid. Menurutnya, hal itu sudah ia impikan semenjak berusia enam tahun.

Koke merupakan salah satu pemain asli jebolan akademi Atletico Madrid. Selama sembilan tahun bermain di ibukota Spanyol, ia berhasil mengumpulkan 456 penampilan di semua kompetisi.

Bersama Atletico, Koke berhasil meraih sejumlah gelar bergengsi. Diantaranya, satu gelar Liga Spanyol, satu Copa del Rey, dua Liga Europa serta dua Piala Super Eropa.

Koke - Atletico Madrid - Spanyol - @koke6
instagram.com/koke6

“Tentu saja saya ingin menghabiskan karier di sini. Tapi, hal itu akan menjadi tantangan yang sangat berat untuk saya pribadi,” ungkap Koke seperti dikutip www.www.football5star.net dari laman Diario AS.

“Menghabiskan karier bersama Atletico merupakan impian saya semenjak berusia enam tahun. Hal itu tentu akan menjadi sebuah pencapian yang luar biasa,” katanya menambahkan.

Meski memiliki ambisi untuk terus membela panji Los Rojiblancos, Koke tetap tak menutup peluang hengkang di masa depan. Ia mengaku akan hengkang ketika sudah tak lagi mampu memberikan penampilan terbaik untuk Atletico.

“Tapi, kita semua tahu bagaimana dunia sepak bola bekerja. Selain itu, saya juga harus mencari opsi lain apabila sudah tak lagi mampu tampil di level tertinggi.”

“Tapi, mimpi terbesar saya tetaplah terus bermain di sini dan mengakhiri karier profesional bersama Atletico,” tandas Koke.

FOOTBALL5TALK : PREDIKSI LIGA CHAMPIONS MINGGU INI

More From Author

Berita Terbaru