Karim Adeyemi Tetap Anggap Marco Reus Kapten Dortmund

BACA JUGA

Football5Star.com, Indonesia – Penyerang Borussia Dortmund, Karim Adeyemi, enggan memusingkan perpindahan ban kapten dari Marco Reus ke Emre Can. Adeyemi tetap menganggap Reus sebagai kapten utama Der BVB.

Reus mengundurkan diri dari jabatannya sebagai kapten tim tidak lama setelah menandatangani perpanjangan kontrak. Reus memilih mundur karena ia sudah tidak lagi menjadi starter dan harus menjalani musim 2023-24 dengan status pemain pelapis.

Karim Adeyemi - Marco Reus - Kapten Dortmund - Getty Images 2
Istimewa

“Untuk saya pribadi, Marco Reus tetap menjadi kapten tim. Anggapan saya tidak berubah karena dia telah lama membela Dortmund,” tegas Adeyemi kepada Ruhr Nachrichten.

“Tentu saja kami sangat senang dengan penunjukan Emre Can sebagai kapten baru. Kami senang karena dia merasa sudah siap menjadi pemimpin tim. Kami sangat percaya akan kemampuannya memimpin tim di atas lapangan,” imbuh Adeyemi.

KARIM ADEYEMI INGIN TANCAP GAS

Adeyemi tidak mengawali musim 2022-23 dengan gemilang. Namun, ia sukses memperbaiki performanya selepas jeda Piala Dunia 2022. Penyerang berumur 21 tahun itu menutup musim dengan catatan sembilan gol serta enam assist dalam 32 penampilan di semua kompetisi.

Adeyemi pun mampu membawa performa bagusnya ke pertandingan pramusim. Ia tampil gemilang ketika Der BVB menghadapi Manchester United beberapa waktu lalu. Ia pun berharap bisa mempertahankan kegemilangannya.

Karim Adeyemi - Marco Reus - Kapten Dortmund - Getty Images 3
Istimewa

“Saya tentu saja ingin terus meningkatkan penampilan di atas lapangan. Saya merasa tampil cukup baik ketika menghadapi Manchester United.”

“Performa di laga kemarin menjadi batu pijakan saya. Di musim baru, saya ingin langsung tancap gas,” tuntas Adeyemi.

More From Author

Berita Terbaru