Kata-Kata Kylian Mbappe Bikin PSG Ketar-Ketir

BACA JUGA

Football5Star.com, Indonesia – Paris Saint-Germain (PSG) meraih kemenangan 3-1 di kandang Montpellier HSC dalam lanjutan Ligue 1 2022-23, Kamis (2/2/2023) dini hari WIB. Namun, di sela-sela kebahagiaan, ada sejumput kecemasan. Terutama soal kondisi sang penyerang andalan, Kylian Mbappe.

Pada lawatan ke Stade de la Mosson, Mbappe harus meninggalkan lapangan hanya 20 menit setelah wasit Jeremie Pignard meniup peluit tanda pertandingan dimulai. Dia mengalami cedera sehingga harus digantikan penyerang berumur 20 tahun, Hugo Ekitike.

Kylian Mbappe cedera saat PSG mengalahkan Montpellier.
Getty Images

Kubu PSG, terutama pelatih Christophe Galtier, dipastikan harap-harap cemas. Pasalnya, saat berada di lorong menuju ruang ganti, Mbappe mengeluhkan cederanya. “Aku terjatuh sendiri dan rasanya sangat sakit,” kata dia seperti dikutip Football5Star.com dari Le Parisien.

Selepas pertandingan, Galtier mengaku tak mengetahui pasti cedera yang dialami Kylian Mbappe. “Saat melakukan tekel, lututnya terkena benturan, di belakang lututnya. Apakah memar atau hematoma? Kami belum mengetahuinya,” ujar sang pelatih selepas pertandingan.

Kegetiran Lengkap Kylian Mbappe

Kylian Mbappe bukan satu-satunya pemain penting yang cedera dan harus meninggalkan lapangan saat babak pertama belum usai. Bek senior Sergio Ramos pun begitu. Dia digantikan Renato Sanches pada menit ke-31 gara-gara mengalami cedera pada aduktornya.

Itu pukulan tersendiri bagi Galtier mengingat PSG akan menghadapi Olympique Marseille, AS Monaco, dan Bayern Munich dalam 2 pekan ke depan. Dia berharap keduanya baik-baik saja. “Sepertinya cedera mereka tidak terlalu serius. Mereka dua pemain yang sangat penting dan kami menghadapi jadwal padat. Dari yang terlihat saat jeda dan setelah laga, tak ada yang perlu dicemaskan,” kata sang pelatih lagi.

Kylian Mbappe dua kali gagal mencetak gol dari eksekusi penalti saat lawan Montpellier.
Getty Images

Khusus bagi Mbappe, cedera yang memaksanya meninggalkan lapangan pada menit ke-20 menambah kegetiran yang dialaminya di Stade de la Mosson. Sebelumnya, dia dua kali gagal menaklukkan kiper Benjamin Lecomte dari titik penalti pada awal-awal pertandingan.

PSG mendapatkan hadiah penalti pada menit ke-8 setelah Sergio Ramos dijatuhkan Christopher Jullien. Namun, eksekusi apik Mbappe ke sebelah kanan kiper mampu diblok Lecomte sambil terbang. Penalti lantas diulang karena ada pelanggaran. Lagi-lagi, Mbappe gagal. Kali ini tendangannya ke arah lain menghantam tiang gawang.

More From Author

Berita Terbaru