Kim Pan-gon: Kekalahan dari Bahrain Harus Jadi Pelajaran

BACA JUGA

Banner Gamespool

Football5Star.com, Indonesia – Kekalahan 1-2 yang diderita timnas Malaysia dari timnas Bahrain tak terlalu dipermasalahkan Kim Pan-gon. Pelatih Harimau Malaya itu tak mau menyalahkan siapa pun. Dia justru menegaskan, para pemainnya harus memetik pelajaran dari kekalahan tersebut.

Bagi Pan-gon, hasil lawan Bahrain pada matchday II putaran ketiga kualifikasi Piala Asia 2023 adalah bagian dari proses yang harus dilalui Malaysia untuk lebih baik lagi. Dia pun menilai Farizal Marlias dkk. sudah menunjukkan kinerja luar biasa di lapangan meskipun akhirnya kalah.

Para pemain timnas Malaysia diminta Kim Pan-gon memetik pelajaran dari kekalahan lawan Bahrain.
Twitter @FAM_Malaysia

“Saya tak dapat mengeluh karena para pemain sudah memberikan yang terbaik,” urai Kim Pan-gon selepas pertandingan seperti dikutip Football5Star.com dari Harian Metro. “Kita tak bisa melompat dari sini ke posisi yang lebih tinggi hanya dalam hitungan beberapa hari.”

Dia menambahkan, “Setiap tahun, kami akan menghadapi berbagai turnamen dan sepak bola selalu berkembang. Seberapa banyak kami belajar, seberapa banyak kami mampu berkembang, kami tak harus terlalu kecewa dan terlalu sedih. Kami perlu terus percaya diri dan bangga atas apa yang telah dilakukan.”

REAKSI IWAN BULE SAAT INDONESIA KALAH?

Kim Pan-gon Minta Fokus pada Laga Terakhir

Lebih lanjut, Kim Pan-gon mengingatkan, masih ada satu laga lagi yang harus dijalani timnas Malaysia. Pada matchday III, Harimau Malaya akan menghadapi Bangladesh. Partai itu sangat penting karena akan menentukan nasib mereka dalam upaya lolos ke Piala Asia 2023. Mereka butuh kemenangan dengan skor besar.

“Kami perlu fokus pada pertandingan berikutnya karena saya pikir inilah yang harus dilakukan pemain profesional saat mewakili negara. Pada saat bersamaan, kami juga harus mengoreksi kesalahan-kesalahan dan menunjukkan tekad untuk meraih target seperti yang diinginkan para suporter,” ujar pelatih asal Korsel tersebut.

Timnas Malaysia diminta Kim Pan-gon fokus pada laga terakhir lawan Bangladesh.
Twitter @FAM_Malaysia

Lebih jauh, Pan-gon mengungkapkan, “Tak ada waktu untuk menyesal dan kecewa. Kami punya rencana dan semangat tim yang tinggi. Satu hal yang pasti, kami tak boleh menyia-nyiakan peluang untuk lolos ke putaran final dan para pemain tahu persis arti penting laga terakhir nanti.”

Untuk laga terakhir, Kim Pan-gon tak mau terlalu memikirkan soal lawan. Dia ingin lebih fokus pada timnya. Namun, dia mengakui ada sebuah keuntungan bagi Harimau Malaya. “Bangladesh menurunkan tim yang sama pada dua laga. Mungkin itu bisa menjadi keuntungan bagi kami,” kata dia lagi.

More From Author

Berita Terbaru