Koke: Semua Orang Bisa Kritik Atletico Madrid

BACA JUGA

Football5Star.com, Indonesia – Pertandingan leg II perempat Liga Champions antara Atletico Madrid vs Manchester City berjalan dengan tensi tinggi. Laga ini diwarnai kericuhan antarpemain, sembilan kartu kuning serta satu kartu merah.

Tidak sedikit pihak yang melempar kritik kepada Los Rojiblancos karena bermain kasar pada partai dinihari tadi. Kapten tim, Koke, tidak mau mempermasalahkan kritik pedas kepada Atletico.

Atletico Madrid - Liga Champions - Manchester City - @atleti
twitter.com/atleti

“Kami tampil bagus dan hanya gagal mencetak gol. Kami sudah tahu skenario ini akan terjadi ketika kalah di leg I dan kami punya tugas berat di pertandingan leg II,” ungkap Koke seperti dikutip Football5Star dari laman resmi UEFA.

“Menyampaikan kritik kepada kami merupakan hal yang bisa dilakukan dengan mudah. Tapi, saya tidak mau terlalu pusing dengan hal itu karena kami benar-benar memberikan segalanya di atas lapangan,” katanya menambahkan.

ATLETICO MADRID KELUAR DARI LIGA CHAMPIONS DENGAN KEPALA TEGAK

Koke tidak mau terlalu berkecil hati dengan kegagalan Atletico melangkah ke semifinal. Menurutnya, Los Rojiblancos tersingkir dari kompetisi Eropa dengan kepala tegak.

“Kami memiliki rasa lapar yang luar biasa sehingga bisa melangkah sejauh ini di Eropa. Kami seharusnya merasa bangga dengan upaya kami meraih prestasi yang lebih membanggakan,” tuntas pemain 30 tahun itu.

Atletico Madrid - Liga Champions - Manchester City - uefa. com
uefa.com

Kini, Atletico bisa fokus meraih hasil terbaik di kompetisi domestik. Saat ini, anak asuh Diego Simeone duduk di peringkat keempat klasemen Liga Spanyol dengan perolehan 57 poin.

Akhir pekan ini, Los Rojiblancos akan berusaha menjaga kans mengakhiri musim di empat besar klasemen Liga Spanyol. Rencananya, mereka bakal menghadapi tim papan tengah, Espanyol, di Wanda Metropolitano.

More From Author

Berita Terbaru