Kompetisi U-14 di Hungaria Diwarnai Pengaturan Skor?

BACA JUGA

Football5Star.net, Indonesia – Asosiasi Sepak Bola Hungaria (MLSZ) dikabarkan telah memulai investigasi terhadap hasil kompetisi U-14 yang usai pada akhir pekan lalu. Investigasi dilakukan karena ada dugaan pengaturan skor pada pekan terakhir dalam penentuan juara di kompetisi regional Bacs-Kiskun.

Dugaan pengaturan skor mencuat setelah Kerekegyhazi SE menang dengan skor di luar nalar, 43-1, atas Palmonostora. Kemenangan dengan selisih 42 gol itu sama persis dengan yang dibutuhkan Karekegyhazi untuk menggeser Miklosi GYFE dari puncak klasemen. Pasalnya, Miklosi hanya menang 1-0 pada pekan terakhir kompetisi U-14 di Provinsi Bacs-Kiskun tersebut.

Hasil laga yang berkahir 43-1 pada pekan terakhir kompetisi U-14 di Hungaria.
444.hu

Hal inilah yang menjadi pangkal kecurigaan. “Wasit pertandingan kami datang setelah koleganya menelepon untuk mencari tahu hasil pertandingan. Dia bilang 1-0. lalu, rekannya bilang hasil akhir pertandingan yang dipimpinnya 43-1. Itu tak masuk akal,” ujar pelatih Miklosi GYFE, Balint Erdos, seperti dikutip Football5Star.net dari RTL.

Di kompetisi U-14 regional Hungaria itu, Palmonostora memang tim terlemah. Mereka mengakhiri musim sebagai juru kunci dengan hanya memetik 3 poin dari 16 laga dan selisih gol 24-198. Namun, sebelum kekalahan 1-43 dari Kerekegyhazi, kekalahan terbesar mereka musim ini hanyalah 0-27 dari Miklosi.

Hasil pekan terakhir kompetisi U-14 akan diselidiki MLSZ.
sportsbuddy.ng

Pembelaan Juara Kompetisi U-14

Sudah barang tentu, kubu Kerekegyhazi SE yang tampil sebagai juara kompetisi U-14 Provinsi Bacs-Kiskun membantah telah melakukan pengaturan skor demi menggusur Miklosi GYFE dari puncak klasemen. Mereka menilai tidak ada hal yang patut dicurigai dari kemenangan 43-1 atas Palmonostora.

Menurut Viktor Kiraly, pelatih Kerekegyhazi, kemenangan itu adalah hasil determinasi para pemain yang ditantang mencetak 50 gol. “Saya pikir, jika kami terus menekan sepanjang pertandingan, hasil yang diinginkan dan saya minta kepada para pemain, yakni mencetak 50 gol, akan dapat dicapai,” kata dia.

Kerekegyhazi SE menang 43-1 pada laga terakhir kompetisi U-14 di Bacs-Kiskun.
nb1.hu

Sementara itu, Antal Kunsagi, wakil presiden klub, menuding kiper lawan memang buruk. “Dalam beberapa kesempatan, dia bahkan tak mengangkat tangannya ketika dua pemain mengejar bola, malah membiarkannya masuk. Saya pikir itulah tak lepas dari keterkejutan,” ucap dia.

Dalam laga yang berlangsung 80 menit tersebut, menurut surat kabar Baon, sorotan khusus diberikan pada menit ke-60. Pada waktu itulah 3 gol bersarang di gawang Palmonostora. Secara keseluruhan, dari 43 gol yang dicetak Kerekegyhazi, 32 di antaranya dibuat oleh 3 pemain. Gabor Kurtosi dan Sandor Szombati sama-sama mencetak 11 gol, sementara Kevin Polyak menjaringkan 10 gol.

More From Author

Berita Terbaru