Kostum Memphis Paling Laris Di Man. United

BACA JUGA

Saat ini, Memphis Depay boleh kurang memberi kontribusi besar bagi permainan Manchester United. Namun, setidaknya pemain asal Belanda ini sanggup mendatangkan uang bagi Red Devils.

Hal itu terkuak sesudah Man. United mendapat laporan penjualan kostum tim dari Kitbag. Pada periode Juli hingga September, kostum Red Devils dengan nama Memphis ternyata merupakan produk terlaris.

Bukan hanya itu, Memphis juga mencatat prestasi spesial. Eks pemain PSV Eindhoven ini hanya kalah di bawah Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi dalam jumlah kostum yang terjual di Kitbag.

“Memphis Depay adalah pendatang baru. Dia langsung menjadi kostum terlaris ketiga di bawah Messi dan Ronaldo,” kata Executive Vice Chairman Man. United, Ed Woodward.

Woodward juga girang karena bukan hanya Memphis yang membuat kostum Man. United laris. Dalam daftar sepuluh besar kostum terlaris di Kitbag terdapat dua pemain Red Devils lain, yakni Wayne Rooney dan Bastian Schweinsteiger.

Schweinsteiger tepat berada di bawah Memphis. Namun, hal sudah luar biasa bagi pemain asal Jerman tersebut. Pasalnya, sebelumnya Schweinsteiger hanya berada di peringkat ke-31 dalam daftar kostum pemain terlaris Kitbag.

Sementara itu, Rooney ada di peringkat keenam. Di atas Rooney adalah bintang Chelsea, Eden Hazard.

“Kami yakin kepindahan dampak kepindahan ke Man. United bagi seorang pemain sangat besar. Jelas bahwa hasil penjualan menjadi bukti kuat,” tutur Woodward.

More From Author

Legenda Manchester City PAMER TROFI!!!

00:04:40

Adu SKILL bareng ZAHRA MUZDALIFAH

Menanti “Juara” Baru

Penantian Cristiano Ronaldo

Special World Cup 2018 Russia

Fifa World Cup Russia 2018

Berita Terbaru