Kualifikasi Piala Dunia 2018: Chile Ditumbangkan Ekuador 0-3

BACA JUGA

Football5starhttps://www.www.football5star.net
Berita Sepak Bola Terkini Terlengkap Football5star.com

Tim nasional Chile menelan hasil buruk dalam lawatannya ke kandang Ekuador. La Roja menuntaskan laga dengan kekalahan tiga gol tanpa balas.

Pada lanjutan Kualifkasi Piala Dunia 2018 Zona Amerika Latin di Estadio Olimpico Atahualpa, Jumat (7/10/2016) dinihari WIB, Ekuador unggul 2-0 di babak pertama sebelum menambah satu gol lagi di babak kedua.

Antonio Valencia membuka keunggulan Ekuador pada menit ke-19. Berawal dari akselerasi Enner Valencia dari sisi kanan, bola dikirimkan ke kotak penalti sebelum dituntaskan sepakan kaki kanan Antonio Valencia.

Di menit ke-23 Christian Ramires menggandakan keunggulan. Dari sebuah kemelut di kotak penalti Chile, bola liar disambar Ramires dan mengubah skor jadi 3-0.

Chile jadi bulan-bulanan Ekuador di mana Bravo harus membuat enam penyelamatan atas banyaknya peluang yang mengarah ke gawangnya. Total ada 20 attempts dilepaskan Ekuador sepanjang 90 menit dengan sembilan on target.

Sementara, Chile hanya bikin satu shot on target dari total sembilan upaya percobaan.

Di babak kedua, Chile sudah kebobolan di menit ke-46 ketika Felipe Caicedo meneruskan tendangan Antonio Valencia dan sukses menaklukkan Bravo di bawah mistar.

Tambahan tiga poin membuat Ekuador sementara naik ke peringkat kedua klasemen dengan 16 poin dari sembilan laga. Chile turun ke posisi ketujuh dengan 11 poin.

Susunan Pemain

Ekuador: Dreer, Paredes, L. Caicedo, Ramirez, Mina, A. Valencia, Noboa, Martinez (Cazares 89′), Orejuela, F. Caicedo (Ibarra 51′), E. Valencia (Ayovi 82′)

Chile: Bravo, Jara, Mena, Roco, Vidal, Isla, Diaz (Castillo 50′), Aranguiz, Hernandez, Sanchez, Vargas (L. Valencia 74′)

More From Author

Kilas Balik Piala Dunia 2014

Kilas Balik Piala Dunia 2010

Kilas Balik Piala Dunia 2006

Kilas Balik Piala Dunia 2002

Kilas Balik Piala Dunia 1998

Kilas Balik Piala Dunia 1994

Kilas Balik Piala Dunia 1990

Kilas Balik Piala Dunia 1986

Kilas Balik Piala Dunia 1982

Kilas Balik Piala Dunia 1978

Berita Terbaru