KV Mechelen Ikut Senang Sandy Walsh Bela Timnas Indonesia

BACA JUGA

Football5Star.com, Indonesia – Bergabungnya Sandy Walsh ke timnas Indonesia, bikin klub Belgia, KV Mechelen mengaku turut merasa senang. Mereka menyebut kalau penantian lama pemainnya tersebut akhirnya bisa tuntas dengan membela Indonesia.

Selesai sudah penantian. Itu yang mungkin dirasakan oleh Sandy ketika resmi menjadi WNI. Dia memang sudah lama berjuang untuk mendapatkan paspor Indonesia. Tercatat setidaknya sudah enam tahun terakhir, Sandy menantikan momen-momen diambil sumpahnya jadi WNI.

KV Mechelen Ikut Senang Sandy Walsh Bela Timnas Indonesia
PSSI

Piala AFF 2022, akan menjadi turnamen yang klimaks buat pemain keturunan tersebut setelah penantian panjangnya itu. Dia bakalan debut di turnamen tersebut lantaran FIFA pun telah menyetujui permintaan perpindahan asosiasinya.

Nah, kabar tersebut mendapatkan sambutan hangat dari klubnya, KV Mechelen. Mereka mengunggah foto Sandy berseragam timnas Indonesia yang sedang berlatih di Bali.

Sandy Walsh Ingin Tuntaskan Dendam Indonesia kepada Thailand
PSSI

“Akhirnya resmi: Sandy Walsh menjadi bagian dari tim nasional Indonesia,” tulis mereka dalam akun media sosial resminya.

Pemain KV Mechelen Itu Lanbgsung Bidik Juara

Sandy rasanya sudah gatal betul melakukan debutnya bersama timnas Indonesia di Piala AFF 2022. Dia bahkan sudah memasang target juara. Tapi tentu, semua pemain harus punya mental juara tersebut.

Sandy Walsh Ingin Tuntaskan Dendam Indonesia kepada Thailand
PSSI

“Saya tahu kita pergi ke turnamen tersebut (Piala AFF 2022) untuk menjadi juara. Tidak hanya dengan target tinggi, tapi kita perlu mencapai level tertinggi untuk menghadapi turnamen dan kita butuh mental juara,” papar Sandy dalam laman resmi FIFA.

More From Author

Berita Terbaru