Kylian Mbappe dan Karim Benzema Bukukan Rekor Baru

BACA JUGA

Banner Gamespool

Football5Star.com, Indonesia – Duet maut Kylian Mbappe dan Karim Benzema kembali menelan korban. Rabu (17/11/2021) dini hari WIB, mereka bergantian membobol gawang Finlandia dan membawa timnas Prancis menang 2-0 pada lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2022.

Bertandang ke markas Finlandia, timnas Prancis sempat kesulitan mencetak gol. Duet Mbappe dengan Moussa Diaby yang ditopang Antoine Griezmann tak mampu membobol gawang yang dikawal Lukas Hradecky. Pada akhirnya, pelatih Didier Deschamps mengganti Diaby dengan Benzema pada menit ke-56.

Kylian Mbappe dan Karim Benzema selalu mencetak gol dalam 4 laga terakhir timnas Prancis.
Getty Images

Pergantian itu berbuah manis. Sepuluh menit berada di lapangan, Benzema memutus kebuntuan Prancis dengan memanfaatkan umpan Mbappe. Lalu, sepuluh menit kemudian, giliran Mbappe yang menjebol gawang Finlandia. Bintang Paris Saint-Germain itu mampu meneruskan umpan Lucas Digne.

Torehan gol di gawang Finlandia itu menjadi catatan sejarah. Mbappe dan Benzema jadi duet pertama yang selalu mencetak gol dalam 4 laga beruntun. Sebelumnya, mereka juga sama-sama menjebol gaeang Kazakhsan, Spanyol, dan Belgia. Menariknya lagi, Benzema selalu mencetak gol dari assist Mbappe pada 4 laga itu.

Kylian Mbappe dan Karim Benzema Saling Mengisi

Bicara soal torehan assist dan gol, Kylian Mbappe juga menorehkan rekor lain. Dia menjadi pemain Prancis pertama yang mencetak gol dan assist dalam empat pertandingan secara beruntun. Secara total, Mbappe membuat 7 gol dan 3 assist dalam empat pertandingan tersebut.

Performa apik duet Kylian Mbappe dan Karim Benzema tentu saja membuat Deschamps semringah. Dia mengakui kedua pemain itu punya kelas tersendiri dan saling melengkapi satu sama lain. Itu sebabnya, mereka mampu memutus kebuntuan saat lawan Finlandia.

Kylian Mbappe selalu mencetak gol dan assist dalam empat laga beruntun bersama timnas Prancis.
Getty Images

“Kerja sama mereka terlihat mudah karena mereka punya kapasitas teknis dan saling melengkapi. Karim punya efisiensi luar biasa, sementara Kylian membuktikan talenta yang dimilikinya,” urai Didier Deschamps seperti dikutip Football5Star.com dari Le Figaro. “Bagi lawan, mereka itu membuat sulit keadaan.”

Meskipun demikian, soal laga di kandang Finlandia, Deschamps juga memuji Kingsley Coman. Dia menilai kehadiran pemain Bayern Munich itu juga sangat membantu Les Blues untuk meraih kemenangan. “Masuknya Karim dan Kingsley membuat penyerangan jadi lebih tajam. Mereka memungkinkan kami mencetak gol,” kata dia.

More From Author

Berita Terbaru