Lampard: Gaya Main Kai Havertz Beda dengan Saya maupun Ballack

BACA JUGA

Football5star.com, Indonesia – Frank Lampard sudah berbincang-bincang dengan pemain barunya, Kai Havertz. Dalam percakapan tersebut juga terungkap gaya permainan sang gelandang.

Banyak yang beranggapan permainan Kai Havertz sama dengan Frank Lampard dulu. Tapi pelatih Chelsea itu membantahnya. Dia juga tidak setuju jika anak asuhnya itu disamakan dengan Michael Ballack, eks rekannya.

“Saya tahu dia lapar untuk mencetak gol dan membuat assist jadi saya sudah melakukan percakapan dengannya. Tapi saya pikir kami sangat berbeda dalam gaya permainan. Kai mungkin memulai permainan dari area depan. Sedangkan saya suka datang dari dalam sebagai gelandang,” katanya seperti dilansir Tribal Football, Jumat (11/9/2020).

ballack beri kode temani lampard di chelsea
metro.co.uk

“Begitu juga dengan Michael Ballack. Dia punya kontribusi yang besar selama di sini. Tapi soal gaya permainan Kai memiliki gayanya sendiri dan itu berbeda dengan Bally. Dia sangat unik dan saya benar-benar bersemangat untuknya,” ia menambahkan.

Legenda Chelsea ini juga mengaku sudah menyiapkan beberapa opsi untuk eks pemain Bayer Leverkusen. Menurutnya, sang gelandang bisa memerankan beberapa posisi, salah satunya sebagai pemain nomor 10.

“Permainan Kai benar-benar bagus dalam beberapa musim terakhir saat dia menerobos di Leverkusen. Dia bisa berperan sebagai nomor 10 atau berada di area yang sedikit lebih luas ataui di area semacam striker belakangan ini,” tutup Frank Lampard.

STEFAN ANTONIC SEMPAT TUNGGU TIMNAS INDONESIA AKHIRNYA KE TIMNAS HONGKONG

More From Author

Berita Terbaru