Lebih Tinggi dari Virgil van Dijk, Bek Berdarah Indonesia Masuk Jajaran Wonderkid di Inggris

BACA JUGA

Banner LFS Baru

Football5star.com Indonesia – Nama Elkan Baggott belakangan menjadi buah bibir akibat kabar adanya perebutan antara Indonesia dan Thailand. Tak heran, bek yang lebih jangkung Virgil van Dijk (193 centimeter) itu memang masuk jajaran wonderkid di Inggris.

Dalam usia yang masih 17 tahun, Elkan Baggott memang cukup menonjol di klubnya, Ipswich Town. Dia merupakan anggota inti di skuat U-18 dan U-23. Dengan postur menjulang hingga 194 centimeter, dia pun piawai dalam duel bola udara.

Elkan Baggott Ipswich Town Timnas Indonesia Thailand 1 - itfccouk
itfc.co.uk

Contoh nyata ketika dia mencetak gol ke gawang Sheffield Wednesday melalui sundulan memanfaatkan umpan tendangan bebas Matt Healy pada Agustus tahun lalu. Gol pada menit ke-84 itu menjadi penentu kemenanan Ipswich Town U-18.

Tak cuma itu, sebulan setelahnya Baggott juga menjadi salah satu pencetak gol kemenangan Ipswich Town U-18 atas Cardiff City. Penampilan konsisten itu pula yang membuat pemain berdarah Inggris dan Indonesia itu dinilai punya masa depan cerah.

Bahkan, situs Football Wonderkids pun memuat biodata singkat pemuda kelahiran Thailand pada 2004 itu. “Elkan Baggott (lahir 2004) merupakan pesepak bola Inggris yang bermain sebagai bek tengah untuk Ipswich Town. Menyepakati bewasiswa dua tahun sejak Maret 2019, dia memulai karier dalam kategori usia di bawah 14 tahun bersama Ispwich Town,” tulis Football-wonderkids.co.uk.

Elkan Baggott Ipswich Town Timnas Indonesia Thailand sports442com
Sports442.com

Elkan Baggott Diperebutkan Indonesia dan Thailand

Nama Elkan Baggott semakin menjulang setelah mencuatnya polemik perebutan antara Indonesia dan Thailand. Kebetulan, meski memiliki ayah orang Inggris dan ibu asal Indonesia, Baggott “menumpang” lahir di Bangkok, Thailand.

Polemik itu sempat membuat beberapa media asing menyorotinya. Termasuk media kenamaan Vietnam, Bongdaplus.”PSSI aktif menghubungi Ipswich Town agar bisa membawa bek tengah Elkan Baggott membela tim nasional pada kualifikasi Piala Dunia U-22 regional Asia,” tulis Bongdaplus.vn.

Bongdaplus pun menyebutkan, pemain yang hijrah ke Inggris pada 2011 itu sempat mendapat tawaran dari Jose Mourinho untuk bergabung dengan tim junior Tottenham Hotspur.

Elkan Baggott Ipswich Town Timnas Indonesia Thailand IG elkanbaggott
Instagram @elkanbaggott

Beberapa waktu lalu, Elkan Baggott sempat mengutarakan pula minatnya bergabung dengan timnas Indonesia. Apalagi, Indonesia pun akan menjadi tuan rumah Piala Dunia U-20 pada 2021 mendatang.

“Aku ingin membantu Indonesia naik peringkat di FIFA. Selain itu juga aku berharap bisa membawa timnas ke Piala Dunia, dan meraih trofi. Intinya, aku hanya ingin membuat keluarga dan bangsa aku bangga,” kata Baggott seperti dikutip Football5star.com dari Football Tribe.

Kini, dalam kondisi semua agenda sepak bola di seluruh dunia mengalami penangguhan akibat pandemi COVID-19, nasib Elkan Baggott ikut menggantung. Karena itu pula Thailand masih merasa yakin bisa menelikung Indonesia dalam perebutan Baggott.

#FLASH⚡ DIREBUTIN TIMNAS INDONESIA DAN THAILAND, INI PILIHAN ELKAN BAGGOTT

More From Author

Berita Terbaru