Leganya Myanmar Berhasil Tahan Imbang Timnas U-18

BACA JUGA

Banner live dan podcast baru

Football5star.com – Myanmar mengaku lega berhasil bermain imbang 1-1 melawan Timnas U-18 Indonesia dalam laga pamungkas Grup A Piala AFF U-18 2019, Rabu (14/8/2019). Sebab, mereka menilai kalau Indonesia jadi salah satu kandidat kuat turnamen.

Hasil imbang itu memang tak membuat Myanmar merugi. Sebab, mereka berhasil mendampingi Timnas U-18 Indonesia lolos ke semifinal dengan status runner-up Grup A. Meski punya poin yang sama, yakni 13, tapi Myanmar kalah dalam hal agresivitas gol.

Pasukan Soe Myat Min itu sebenarnya unggul lebih dahulu via gol Hein Htet Aung. Namun, Rizky Ridho menggagalkan kemenangan Myanmar lewat golnya untuk Timnas U-18 menit 68.

Myanmar U 18
Twitter AFF

“Pertandingan ini saya kira sangat sulit. Indonesia tim yang kuat. Hasil ini bagus untuk kami,” ungkap Soe Myat Min dalam laman resmi AFF.

Timnas U-18 dan Myanmar sendiri belum mendapatkan lawan dari Grup B. Ada tiga tim di Grup B yang masih berpeluang, yakni Malaysia, Australia, dan Vietnam. Dua negara pertama punya poin sama, yakni sembilan sedang sang tuan rumah, Myanmar ada di urutan ketiga dengan tujuh poin.

“Kami tak memilih lawan. Bagi kami, siapapun lawannya tentu akan berat.Kami akan lakukan yang terbaik saja di semifinal,” pungkas dia.

Partai semifinal sendiri rencananya baru akan dihelat pada Sabtu (17/8/2019). Tentu, Timnas U-18 diharapkan mampu meraih kemenangan dan lolos ke final sebagai hadiah hari Kemerdekaan RI.

More From Author

Berita Terbaru