Leon Goretzka Masih Percaya Bisa Tembus Skuat Timnas Jerman

BACA JUGA

Football5Star.net, Indonesia – Gelandang Bayern Munich, Leon Goretzka, masih cukup optimistis dengan peluang diangkut timnas Jerman ke EURO 2024. Goretzka merasa telah melakukan berbagai cara untuk bisa mencuri hati pelatih kepala Die Mannschaft, Julian Nagelsmann.

Kembalinya Toni Kroos memang mengancam posisi Goretzka. Pada Maret 2024 lalu, gelandang berumur 29 tahun itu dipaksa gigit jari karena posisinya di skuat Die Mannschaft digantikan oleh Kroos. Kroos pun dipastikan bakal diangkut ke EURO 2024 apabila tidak mengalami cedera.

Leon Goretzka - Bayern Munich - Timnas Jerman - Alamy 2
Alamy

“Kembali ke skuat tim nasional merupakan salah satu tujuan utama saya. Saya sangat ingin merasakan atmosfer pertandingan EURO 2024, apalagi Jerman bermain sebagai tim tuan rumah,” ujar Goretzka kepada T-Online.

“Kita lihat saja keputusan apa yang nanti akan diambil Julian. Saya pribadi merasa telah melakukan berbagai upaya untuk bisa kembali ke skuat tim nasional,” katanya menambahkan.

LEON GORETZKA AKAN DAPAT SAINGAN BARU

Kroos bukanlah satu-satunya pemain pesaing Goretzka di EURO 2024 mendatang. Media-media Jerman melaporkan Nagelsmann siap menyertakan nama pemain muda Bayern Munich, Aleksandar Pavlovic, ke skuatnya untuk turnamen mendatang.

Pavlovic awalnya diproyeksikan sebagai gelandang timnas U-21 Jerman. Akan tetapi, jasa Pavlovic ternyata juga dikejar timnas Serbia dan Die Mannschaft dipaksa mengambil langkah cepat agar mampu mengamankan sang pemain.

Aleksandar Pavlovic - Bayern Munich vs Arsenal - Alamy 2
Alamy

Nagelsmann sempat buka suara mengenai kemungkinan mengangkut Pavlovic ke EURO 2024. Nagelsmann menilai Pavlovic memiliki potensi besar untuk menjadi pemain andalan Die Mannschaft di masa depan.

“Pavlovic merupakan salah satu nama yang saya peritmbangkan untuk dibawa ke EURO 2024. Dengan perpanjangan kontrak saya, Pavlovic kini berpotensi menjadi salah satu pemain penting di masa depan. Saya berniat segera membangun tim untuk Piala Dunia 2026 setelah berlaga di EURO 2024,” tegas Nagelsmann kepada Magenta TV pada April 2024 lalu.

More From Author

Berita Terbaru