Hala Madrid, Sambutan Fan Bayern Munich untuk Lewandowski

BACA JUGA

Football5star.com, Indonesia – Setelah menjalani pramusim bersama Barcelona, Robert Lewandowski kembali ke Munich. Ia ke sana untuk mengambil barang-barang yang ada di rumahnya.

Tahu mantan pemain pujaan datang, puluhan fan Bayern Munich pun menunggu di depan rumah. Walau sudah pindah, dia rupanya masih mendapat dukungan penuh.

Kedatangan Robert Lewandowski membuat Hristo Stoichkov yakin Barcelona akan berjaya.
Getty Images

Tidak sedikit fan Bayern yang menyambutnya dengan hangat. Bahkan ada pula yang mengucap “I Love You’ pada kapten timnas Polandia.

Kendati demikian, tetap saja ada segelintir fan yang tidak senang dengan kepindahan Lewy. Ini pula yang terlihat dalam sebuah video pendek berdurasi 10 detik.

5 PEMAIN ASING PALING BERSINAR DI AWAL LIGA 1 INDONESIA

Dari sekian banyak fan yang menyambut hangat Lewandowski, ada satu orang yang menyindirnya. Tahu Lewy bermain untuk Barcelona, fan tersebut berteriak “Hala Madrid” yang merujuk kepada Real Madrid.

Lewandowski Tidak Mau Ambil Pusing

Seperti diketahui, Barcelona dan Real Madrid adalah musuh bebuyutan. Teriakan fan itu pun jelas sebagai bentuk sindiran terhadap sang bomber.

Javier Tebas Yakin Barcelona Bisa Daftarkan Pemain Barunya - Joan Laporta, Robert Lewandowski (Barca Blaugranes)
Barca Blaugranes

Beruntung, ucapan Hala Madrid tidak berdampak apa pun. Lewandowski sama sekali tidak menggubris sindiran tersebut.

Dia malah tetap menyambut para penggemar Bayern Munich dengan hangat. Hal tersebut ditandai dengan lambaian tangan kepada fan ketika dia meninggalkan rumah menggunakan mobil berwarna merah.

Mantan pemain Borussia Dortmund akan langsung terbang ke Spanyol untuk mempersiapkan musim baru bersama Barcelona.

More From Author

Berita Terbaru