Lionel Messi Akui Argentina Masih Gugup Lawan Ekuador

BACA JUGA

gamespool

Football5Star.com, Indonesia – Kapten Argentina, Lionel Messi, mengakui bahwa timnya masih kesulitan mencari ritme permainan melawan Ekuador (9/10/20). Tapi, Messi memaklumi karena mereka sudah tidak bermain bersama selama hampir setahun.

Argentina berhasil mengalahkan Ekuador 1-0 dalam laga pertama Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona CONMEBOL. Namun La Albiceleste kesulitan mengembangkan permainan dengan hanya melepaskan 2 tendangan ke arah gawang, itupun salah satunya penalti yang dicetak Messi.

“Kami tahu ini akan menjadi rumit. tetapi yang paling penting adalah kami menang dan sekarang kami harus bekerja untuk terus berkembang. Penting untuk memulai dengan kemenangan karena kami tahu betapa sulitnya kualifikasi piala dunia,” kata Messi sepert dilansir Football5Star.com, dari AS.

Argentina vs Ekuador Penalti Lionel Messi Jadi Pembeda
@Argentina

Megabintang Barcelona itu melanjutkan, “Pertandingan selalu sulit. Kami berharap level permainan akan berbeda, tetapi sudah hampir setahun sejak kami bermain bersama. Ini adalah pertandingan pertama kami kembali dan kegugupan membuatnya rumit.”

Timnas Argentina bermain di kandang Boca Juniors, La Bombonera, salah satu stadion dengan atmosfir paling menegangkan di dunia. Namun karena kondisi pandemi Covid-19 yang melanda dunia dan begitu pula Argentina, mereka harus bermain tanpa penonton.

“Itu adalah tahun yang rumit untuk apa yang kita jalani. Mampu kembali dan bermain dengan tim nasional Argentina dan memberikan kebahagiaan kepada orang-orang dengan kemenangan, di luar permainan, berfungsi untuk mengurangi tekanan. Banyak kekuatan untuk semua orang Argentina,” ujar Messi.

Lionel Messi cs akan kembali bermain di laga sangat sulit. Mereka akan bertandang ke stadion “di atas awan” Hernando Siles untuk melawan Bolivia, Rabu (14/10/20).

[better-ads type=’banner’ banner=’156437′ ]

More From Author

Berita Terbaru