Llorente Tak Biasa Jadi Lawan Athletic Bilbao

BACA JUGA

Football5starhttps://www.www.football5star.net
Berita Sepak Bola Terkini Terlengkap Football5star.com

Penyerang Sevilla, Fernando Llorente, akan menghadapi eks tim yang membesarkan namanya, Athletic Bilbao, di perempatfinal Liga Europa. Dia mengaku tak biasa menjadi lawan Los Leones.

Pertandingan leg pertama perempatfinal Liga Europa antara Sevilla melawan Athletic akan digelar di San Mames, Jumat (8/4) dini hari WIB.

Bagi Llorente, ini akan menjadi kali kedua dia menjadi musuh Athletic. Wajar kalau dia merasa tak biasa, karena Llorente sudah melakoni sebanyak 327 kali pertandingan dengan sumbangan 111 gol untuk tim asal Basque itu.

Llorente pernah sekali bermain saat Sevilla berhadapan dengan Athletic di ajang Liga Spanyol. Saat Sevilla memetik kemenangan 2-0, dia cuma bermain selama tujuh menit sebagai pemain pengganti.

“Merupakan sebuah kejutan bahwa saya harus berhadapan dengan klub di mana saya mulai bermain, tapi itu akan menjadi menyenangkan,” kata Llorente di Football Espana.

“Itu akan menjadi hal yang aneh juga, berat, karena saya menghabiskan 17 tahun yang luar biasa dalam hidup di Bilbao. Saya bangga bisa muncul dari klub besar seperti Athletic. Selalu menjadi kebanggaan bermain bagi mereka.”

“Sekarang saatnya bagi saya untuk melawan mereka, dan saya akan memberi semuanya untuk Sevilla. Itu jelas akan menjadi laga berat. Mereka mempunyai tim yang luar biasa dan mereka bermain sangat bagus di tahun lalu,” imbuhnya.

More From Author

Kilas Balik Piala Dunia 2014

Kilas Balik Piala Dunia 2010

Kilas Balik Piala Dunia 2006

Kilas Balik Piala Dunia 2002

Kilas Balik Piala Dunia 1998

Kilas Balik Piala Dunia 1994

Kilas Balik Piala Dunia 1990

Kilas Balik Piala Dunia 1986

Kilas Balik Piala Dunia 1982

Kilas Balik Piala Dunia 1978

Berita Terbaru