Rekam Jejak Madam Pang, Manajer Timnas Thailand di Piala AFF 2020

BACA JUGA

Football5star.com, Indonesia – Nualphan Lamsam atau yang akrap disapa Madam Pang, manajer timnas Thailand di Piala AFF 2020 jadi sorotan karena ia menjadi wanita pertama di posisinya yang sekarang.

Pada Agustus 2021, Asosiasi sepak bola Thailand, FAT menunjuk Nualphan Lamsam jadi manajer baru setelah tim berjuluk The War Elephants tersingkir di babak kualifikasi Piala Dunia zona Asia.

Nualphan Lamsam alias Madam Pang meminta timnas Thailand tak memikirkan timnas Vietnam.
matichon.co.th

Menurut pihak FAT, Madam Pang sangat memenuhi syarat untuk jabatan sebagai manajer timnas Thailand. Pengangkatan Madam Pang menyusul pemutusan kontrak FAT dengan pelatih asal Jepag, Akira Nishino pada Juli lalu.

Seperti yang disebutkan pihak FAT, Madam Pang bukan orang baru di sepak bola Thailand. Dikutip Football5star.com dari Post Today, Rabu (1/12/2021) ia dianggap wanita yang bisa mengubah sejarah sepak bola Thailand.

Karier Nuanphan Lamsam di olahraga dimulai 10 tahun lalu. Pada 2006, ia menjadi manajer untuk tim olahraga disabilitas Thailand, lagi-lagi ia menjadi wanita pertama yang menduduki posisi tersebut.

Dipilihnya Nuanphan Lamsam sebagai manajer tim disabilitas Thailand memang disebabkan faktor bahwa dirinya berposisi sebagai CEO sebuah perusahaan asuransi terkenal di Thailand. 2 tahun menduduki posisi itu, Nuanphan Lamsam mendapat tawaran dari FAT untuk menjadi manajer timnas wanita Thailand.

Rekam Jejak Madam Pang, Manajer Timnas Thailand di Piala AFF 2020
dailynews.co.th

Ketua FAT, Worawee Makudi saat itu yakin Nuanphan Lamsam akan bisa mengangkat prestasi timnas wanita Thailand.

“Ketika Worawee mengundang saya untuk jadi manajer timnas wanita, saya mengatakan bahwa saya tidak bisa bermain sepak bola. Tapi secara pribadi, saya adalah seorang yang suka menonton sepak bola,” kata Nuanphan Lamsam.

Madam Pang dan Panggilan Sports Angel

Timnas wanita Thailand saat Madam Pang mengisi posisi sebagai manajer belum dilirik oleh publik sendiri. Lambat laun usaha Nuanphan Lamsam berbuah hasil. Pada 2013, timnas wanita Thailand menjadi juara di SEA Games Myanmar. Dua setelahnya ia menciptakan sejarah dengan lolosnya Thailand ke Piala Dunia Wanita 2015.

Yang membuat namanya menjadi sangat positif di sepak bola dan olahraga Thailand ialah fokusnya untuk para atlet mendapat asuransi dan jaminan hidup.

Madam Pang berbicara dengan pelatih Alexandre Polking sebelum timnas Thailand bertolak ke Singapura.
matichon.co.th

Salah satu kebijakannya ialah mengangkat atlet Thailand yang bergelar sarjana di posisi strategis perusahaan asuransi yang dikelolanya. Gaji dan tunjangan hari tua disediakan untuk para atlet ini.

Kebijakan inilah yang kemudian membuat Madam Pang mendapat julukan Sports Angel oleh publik Thailand. “Ia tidak hanya cantik namun mengelola olaraga dengan hati,” tulis media Thailand, Post Today.

Tidak hanya menjadi manajer untuk timnas wanita Thailand, ia juga terjun ke liga Thailand dengan menjadi pemilik klub Port F.C. Klub ini diakuisisi olehnya dengan gelontorkan dana sebesar 100 juta baht.

SERBA SERBI PIALA AFF 2020 YANG HARUS KAMU TAHU

More From Author

Berita Terbaru