Malaysia Tak Akan Larang Suporter Timnas Indonesia Datang ke Bukit Jalil

BACA JUGA

Banner live dan podcast baru

Football5star.com – Pasca-kejadian di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Kamis (5/9/2019) malam, Malaysia tak mau dendam. Asoasiasi Sepak Bola Malaysia (FAM) jua tak akan melarang suporter Timnas Indonesia nantinya bertandang ke Bukit Jalil.

Kericuhan laga Indonesia vs Malaysia memang sudah tercium sejak akhir babak pertama. Beberapa nyanyian rasialisme terdengar, hingga akhirnya suporter masuk ke dalam area lapangan.

Menjelang pertandingan berakhir, kericuhan kian pecah. Apalagi, Indonesia kalah 2-3 dari Malaysia. Suporter Malaysia di kategori 1 lantas dievakuasi untuk turun ke dalam lorong ganti pemain.

Indra/F5S
Indra/F5s

Kondisi tersebut tak membuat Malaysia kesal berlebihan. Mereka tetap akan mengundang suporter Indonesia kala bertandang ke Malaysia di Stadion Bukit Jalil, 19 November mendatang.

“Tidak (akan melarang suporter Indonesia ke Bukit Jalil). Sangat tidak. Karena pendukung Timnas Indonesia di Malaysia ramai. Jadi itu pun tak bagus untuk sepak bola kalau kami larang. Kita buat laga seperti biasa,” ungkap Presiden FAM, Datuk Hamidin Mohd Amin kepada wartawan.

Datuk Hamidin sendiri tak mau menanggapi berlebihan keberhasilan Malaysia menang 3-2 atas Malaysia. Intinya, dia menyebut kalau kemenangan ini merupakan satu langkah maju buat negaranya dalam Kualifikasi Piala Dunia 2022.

MOMEN-MOMEN KERICUHAN SUPORTER INDONESIA vs MALAYSIA YANG TEREKAM KAMERA

“Kemenangan ini bermakna, bukan karena kita mau kalahkan Indonesia, bukan, kita pun ingin kalahkan Vietnam, Thailand juga. Jadi, tiga poin ini penting. Kami dapat tiga poin nih begitu berharga dalam kualifikasi,” pungkas dia.

More From Author

Berita Terbaru