Mantan Bos Ferrari akan Jadi CEO Baru Juventus

BACA JUGA

Football5star.com, Indonesia – Posisi CEO Juventus sedang kosong. Untuk itu pihak klub ingin mencari sosok baru yang kompeten di posisi krusial.

Beberapa nama muncul ke permukaan. Salah satunya adalah Maurizio Arrivabene. Di dunia olahraga nama pria Italia sudah sangat dikenal.

Dia merupakan mantan kepala tim Ferrari dari 2014 hingga 2019. Bersamanya tim kuda jingkrak kembali merajai balapan jet darat, F1.

maurizio arrivabene calcioefinanza
calcioefinanza.it

Di sepak bola, sosok Maurizio Arrivabene juga bukan orang asing. Sejak 2012 dirinya sudah mengemban tugas sebagai dewan direksi Juventus.

Sampai sekarang posisi tersebut masih diemban Arrivabene. Pengalaman ini pula yang jadi faktor Andrea Agnelli mempertimbangkan namanya sebagai CEO klub yang baru.

Dengan pengalaman yang dimiliki, ia sudah tahu apa yang dibutuhkan Si Nyonya Tua untuk bangkit musim depan.

Selain itu, pria 64 tahun punya hubungan erat dengan Agnelli. Pasalnya tim Ferrari yang dia pimpin masih berada di bawah naungan Fiat, yang merupakan perusahaan milik bos Juventus tersebut.

Saat ini restrukturisasi sedang berlangsung di Juventus. Beberapa hari lalu mereka baru saja ditinggal direktur olahraga, Fabio Paratici, yang kontraknya berakhir.

Dan bisa dipastikan klub Turin bukan hanya akan memiliki CEO baru. tapi juga direktur olahraga yang baru. Untuk posisi ini, satu nama yang muncul sebagai suksesor Paratici adalah Federico Cherubini yang saat ini menjabat sebagai koordinator olahraga

More From Author

Berita Terbaru