Mario Gomez Semakin Dekat ke Borneo FC

BACA JUGA

Banner live dan podcast baru

Football5star.com, Indonesia – Presiden klub Borneo FC, Nabil Husein membenarkan kabar yang beredar bahwa Pesut Etam segera memiliki pelatih baru. Nama yang berhembus adalah Mario Gomez, mantan pelatih Persib Bandung.

Sebelumnya, klub yang bermarkas di Stadion Segiri, Samarinda itu baru saja menghentikan kerjasama mereka degan Fabio Lopez. Pelatih asal Italia itu diputus kontraknya lantaran Borneo FC meraih hasil minor di Piala Presiden 2019.

“Untuk pelatih sudah hampir dipastikan dengan Mario Gomez. Mungkin belum berjodoh dengan Robert Rene Alberts. Sebenarnya selain dua nama itu masih banyak nama lain juga. Hanya saja yang pas dengan kami mungkin coach Gomez,” ujar Nabil Husein dilansir Football5star dari Jawa Pos.

Kalahkan Borneo, Madura United Lolos ke Babak 8 Besar Piala Presiden - Football5star - Twitter @PusamanieBorneo
Twitter @PusamanieBorneo

Beberapa nama pelatih memang sempat dikaitkan dengan Borneo FC. Salah satunya adalah Robert Rene. Mario Gomez sendiri dijadwalkan akan diresmikan pada Selasa, 16 April besok. Sehari setelahnya ia akan memimpin latihan.

Mengenai pemilihan pemain, Nabil mengaku menyerahkan semuanya kepada pelatih. Ia tak mau ikut campur terlalu dalam mengenai teknik dan taktik. Baginya, itu adalah wewenang pelatih.

“Saya tidak mau ikut campur urusan teknik. Itu biar pelatih saja. Karena yang tahu strategi ataupun cara bermain di lapangan kan pelatih,” jelasnya.

Di sisi lain, Mario Gomez bukanlah pelatih baru di Indonesia. Ia sempat menjadi pelatih Persib Bandung pada musim lalu. Ia sempat membawa Maung Bandung bertengger di puncak klasemen sebelum badai hukuman datang dan meruntuhkan mimpi Bobotoh menjadi juara Liga 1 2018.

[better-ads type=’banner’ banner=’156417′ ]

More From Author

Berita Terbaru