Marius Wolf Tak Menyangka Bisa Menembus Timnas Jerman

BACA JUGA

Football5Star.com, Indonesia – Marius Wolf menjadi salah satu nama debutan yang berhasil menembus skuat timnas Jerman. Wolf masuk skuat Die Mannschaft berkat performa konsisten sepanjang musim 2022-23.

Wolf mengaku sangat kaget ketika mendapat panggilan Die Mannschaft. Ia sama sekali tidak pernah menyangka bisa mendapat satu tempat di skuat timnas Jerman.

Marius Wolf - Timnas Jerman - @dfb_team_en
twitter.com/dfb_team_en

“Sejujurnya, saya tidak pernah menyangka bisa mendapat kesempatan bermain berasma tim nasional,” ujar Wolf seperti dikutip Football5Star dari laman resmi Asosiasi Sepak Bola Jerman (DFB).

“Semua orang memiliki jalurnya masing-masing. Untuk bisa sampai ke titik ini, saya harus bermain di banyak klub dan berkali-kali dipinjamkan,” sambung bek kanan berusia 27 tahun itu.

MARIUS WOLF TIDAK MAU SIA-SIAKAN KESEMPATAN

Lebih lanjut, Wolf memastikan bakal berusaha memanfaatkan kepercayaan pelatih Die Mannschaft, Hansi Flick, semaksimal mungkin. Wolf mengaku bakal siap melakukan apa pun demi membantu tim meraih hasil terbaik.

“Di (Borussia) Dortmund maupun tim nasional, saya akan selalu berusaha semaksimal mungkin demi membantu tim meraih hasil terbaik. Saya selalu ingin memberikan 100 persen di atas lapangan, tidak peduli posisi apa yang diberikan pelatih.”

Marius Wolf - Timnas Jerman - GEtty Imges
Istimewa

“Saya selalu berusaha menunjukkan penampilan di level tertinggi setiap dapat kesempatan bermain,” tuntas Wolf.

Wolf bukanlah satu-satunya bek kanan debutan yang masuk skuat pilihan Flick. Sang nakhoda juga mengangkut bek nana asal Stuttgart, Josha Vagnoman. Keduanya bakal saling sikut demi mendapat kesempatan tampil sebagai starter pada partai uji coba melawan Peru akhir pekan ini.

More From Author

Berita Terbaru