Martin Odegaard Selangkah Lagi Diresmikan Arsenal

BACA JUGA

Banner Gamespool

Football5star.com, Indonesia – Raksasa Inggris, Arsenal, dikabarkan sudah mencapai kesepakatan dengan Real Madrid untuk meminjam Martin Odegaard. Pemain asal Norwegia itu akan dipinjam hingga akhir musim 2020-21.

Rumor ini mencuat berkat laporan wartawan kenamaan, Fabrizio Romano. Melalui laman Twitter pribadinya, Romano melaporkan bahwa Odegaard hanya tinggal menjalani tes medis bersama The Gunners.

“Martin Odegaard akan merapat ke Arsenal. Mereka sudah mencapai kesepakatan dengan Real Madrid. Odegaard akan dipinjamkan hingga akhir musim 2020-21 dan hanya tinggal menjalani tes medis,” tulis Romano.

Lebih lanjut, Romano juga membeberkan detil kesepakatan Arsenal dan Real Madrid. Wartawan berpaspor Italia itu mengatakan bahwa Arsenal akan membayar penuh gaji Odegaard. Tak cuma itu, The Gunners juga tak memiliki opsi untuk mempermanenkan jasa Odegaard.

Di London Utara, Odegaard akan mengisi pos gelandang serang yang ditinggalkan Mesut Oezil. Pasalnya, Oezil sudah resmi dilepas ke raksasa Turki, Fenerbahce, beberapa waktu lalu.

Namun, Odegaard belum tentu mendapatkan garansi starter. Ia harus bersaing dengan Emile Smith Rowe untuk mengisi pos gelandang serang. Smith Rowe kini menjadi gelandang serang utama pilihan Arteta.

Odegaard dilepas ke Arsenal karena gagal bersaing di skuat utama Real Madrid. Pemain berpaspor Norwegia itu cuma mampu mengoleksi sembilan penampilan di semua kompetisi meski berhasil tampil apik bersama Real Sociedad pada musim 2019-20 lalu.

STEFAN ANTONIC SEMPAT TUNGGU TIMNAS INDONESIA AKHIRNYA KE TIMNAS HONGKONG

More From Author

Berita Terbaru