Massimiliano Allegri Tegaskan Juventus Tak akan Remehkan Sporting

BACA JUGA

Football5Star.com, Indonesia – Pelatih Juventus, Massimiliano Allegri, menegaskan bahwa timnya tidak akan remehkan Sporting CP. Allegri juga mengkonfirmasi bahwa Paul Pogba bisa bermain di laga itu.

Juventus akan berhadapan lawan Sporting CP pada leg pertama perempat final Liga Europa di Stadion Allianz, (14/4/23).

Massimiliano Allegri Jarak ke 4 Besar Masih Jauh (Football Italia)
Football Italia

Sporting lolos ke perempat final setelah mengalahkan Arsenal lewat babak adu penalti. Namun di Primeira Liga Portugal, mereka kesulitan dengan berada pada posisi ke-4, tertinggal jauh dari dua rival abadinya, Porto dan Benfica.

Allegri sendiri punya pengalaman melawan Sporting bersama Juve pada babak Grup Liga Champions 2017, dimana mereka menang 2-1 dan imbang 1-1. Tapi Allegri tak mau meremehkan Francisco Trincao cs.

“Mereka adalah tim teknis, terorganisir dengan sangat baik dan dengan pelatih muda yang memenangkan gelar (liga) untuk pertama kalinya dalam 19 tahun,” kata Allegri seperti dilansir Football5Star.com dari Football Italia.

“Kami harus memiliki rasa hormat yang besar, tetapi besok itu baru langkah pertama. Kami gila jika meremehkan Sporting, mereka berbeda dari 2017, mereka menyingkirkan Arsenal yang merupakan pemimpin Premier League.”

Massimiliano Allegri: Paul Pogba Bisa Bermain

Massimiliano Allegri Makin Bingung Sama Cedera Paul Pogba (Pulse Sports Nigeria)
Pulse Sports Nigeria

Allegri mengkonfirmasi bahwa Paul Pogba yang baru bermain 35 menit musim ini masuk ke dalam skuat dan bisa bermain.

“Paul telah dipanggil, kita akan lihat besok. Penting baginya untuk menyelesaikan beberapa sesi latihan dengan tim tanpa henti. Penting untuk memilikinya dalam performa terbaiknya di bagian akhir musim ini. Jalan masih panjang,” ujar Allegri.

“Alex Sandro dan Vlahovic tersedia, tetapi De Sciglio tidak. Dusan juga bisa bermain selama 90 menit, besok dia tersedia.

“Saya akan memutuskan susunan pemain besok. Kami harus bermain sebagai satu kesatuan, seimbang dan tahu bahwa permainan dimainkan selama 180 menit. Kami harus menang. Chiesa? Mari kita lihat besok, tidak tergantung pada formasi.”

More From Author

Berita Terbaru