Massimiliano Allegri: Juventus adalah Masa Depan Timnas Italia

BACA JUGA

Football5Star.com, Indonesia – Selama bertahun-tahun, Juventus adalah penyumbang pemain terbanyak ke timnas Italia. Namun, status ini mulai memudar. Pada FIFA matchday terakhir, tak satu pun pemain asuhan Massimiliano Allegri yang dipanggil oleh allenatore Gli Azzurri, Roberto Mancini.

Di lini depan, Moise Kean diabaikan Mancini. Dia dinilai tak lebih baik dari Wilfried Gnonto, Gianluca Scamacca, hingga oriundi Mateo Retegui dan sayap belia milik Udinese, Simone Pafundi. Adapun di lini tengah, Nicolo Fagioli, Fabio Miretti, dan Manuel Locatelli ditepikan karena Mancini puas dengan para gelandang yang ada.

Moise Kean diyakini Massimiliano Allegri akan kembali ke timnas Italia.
Getty Images

Minggu (2/4/2023) dini hari WIB, Kean menjadi pahlawan Juventus. Dia mencetak gol tunggal kemenangan atas Hellas Verona. Selepas pertandingan, jurnalis pun lantas bertanya kepada Allegri soal masa depan Kean di timnas Italia setelah diabaikan pada dua laga terakhir.

Mengenai hal itu, Allegri menjawab lugas. Namun, dia yakin Juventus adalah masa depan Gli Azzurri. “Dia berkembang seperti para pemain lain. Mancini berpengalaman. Dia juara Piala Eropa dan tahu siapa yang harus dipanggil. Saya pikir para pemain dari Juventus akan jadi masa depan timnas,” urai Massimiliano Allegri seperti dikutip Football5Star.com dari Tuttomercatoweb.

Massimiliano Allegri Lihat Reaksi Positif

Massimiliano Allegri yakin, cepat atau kambat, para pemain Juventus akan kembali mewarnai skuat timnas Italia. Menurut dia, Roberto Mancini tak akan terus mengabaikan mereka andai terus bermain bagus. “Roberto sangat bagus. Dia membuat penilaian baik saat memanggil pemain-pemain terbaik,” kata dia.

Untuk saat ini, Allegri puas melihat reaksi positif dari para pemain yang gagal masuk skuat Gli Azzurri saat melawan Inggris dan Malta pada Kualifikasi Piala Eropa 2024. Secara khusus, dia menunjuk performa Manuel Locatelli saat I Bianconeri mengalahkan Verona.

Reaksi Manuel Locatelli dipuji Massimiliano Allegri.
Getty Images

“Dia berekasi bagus terhadap fakta tak dipanggil (ke timnas). Dia jelas-jelas tak nyaman dengan hal itu. Dia telah berkembang pesat. Dia menjaga dengan baik di depan pertahanan dan mengalirkan bola dengan baik pula. Dia memang masih harus berkembang lagi. Namun, dia punya hati, hasrat, dan tak pernah mundur,” ucap Allegri.

Sebelum laga melawan Inggris, Roberto Mancini sempat dihujat karena tak memanggil Nicolo Fagioli yang sedang moncer dan lebih memilih Simone Pafundi. Saat itu, dia berdalih tak punya masalah di lini tengah sehingga tak memanggil Fagioli.

More From Author

Berita Terbaru