Matthias Jaissle Ikut Ramaikan Liga Arab Saudi

BACA JUGA

Football5Star.com, Indonesia – Pentas Liga Arab Saudi terus disemarakkan nama-nama besar. Bukan hanya pemain-pemain hebat, beberapa pelatih bagus pun merapat. Matthias Jaissle jadi yang terbaru.

Sabtu (29/07/2023) dini hari WIB, Jaissle secara resmi diumumkan sebagai pelatih baru Al Ahli. Dia menggantikan Pitso Mosimane, pelatih asal Afrika Selatan yang dipecat pada akhir Juni lalu.

Matthias Jaissle menandatangani kontrak 3 tahun dengan Al Ahli.
Twitter @plettigoal

Jaissle diikat kontrak berdurasi 3 tahun. CEO Al Ahli, Yazan Al-Sharif, menilai perekrutan Jaissle sebagai langkah strategis untuk meningkatkan performa tim yang baru promosi kembali ke Pro League itu.

“Kami senang Matthias Jaissle dengan segala pengalamannya bergabung dengan Al Ahli,” urai Yazan Al-Sharif seperti dikutip Football5Star.com dari laman resmi klub yang bermarkas di Jeddah itu.”

Matthias Jaissle Buat Salzburg Murka

Yazan Al-Sharif meyakini Matthias Jaissle akan mampu membuat Al Ahli berbicara banyak di Pro League Arab Saudi 2023-24. “Dia termasuk salah satu pelatih muda terbaik di dunia. Kami berharap dia bisa memberikan isnpirasi bagi manajemen dan para fan,” ucap dia.

Berbeda dengan Al Ahli, kubu RB Salzburg murka oleh putusan Jaissle. Pasalnya, eks bek TSG 1899 Hoffenheim itu melakukan negosiasi dengan klub lain tanpa seizin manajemen. Sudah begitu, itu dilakukan jelang musim baru.

Matthias Jaissle pergi dari RB Salzburg secara tak mengenakkan.
Getty Images

Itu sebabnya, mereka resmi memecat sang pelatih pada Jumat (28/7/2023). Managing Director Stephen Rider mengakui hal itu di luar dugaan dan sangat kecewa perpisahan terjadi dengan cara tak mengenakkan.

“Kami percaya bahwa pelatih yang begitu intensif memikirkan kemungkinan pindah klub hanya 2 hari sebelum musim dimulai tak seharusnya berada di posisinya pada laga pembuka,” ujar Rider seperti dikutip Reuters.

More From Author

Berita Terbaru