Para Pejabat Tinggi Kroasia Ramai-Ramai Pakai Kostum Vatreni

BACA JUGA

Football5star.com, Indonesia – Kegemilangan di arena olahraga adalah kebanggaan nasional. Itu pula yang kini bisa dilihat di Kroasia. Keberhasilan Luka Modric dkk. menjejakkan kaki di final Piala Dunia 2018 membuat para pejabat tinggi negeri itu beramai-ramai mengenakan kostum Vatreni di acara-acara resmi.

Dalam sidang kabinet yang digelar usai kemenangan Modric cs. atas timnas Inggris di semifinal, seluruh menteri hadir dengan mengenakan kostum ikonik Vatreni. Tidak semuanya mengenakan desain kostum terbaru yang dipakai di Piala Dunia 2018. Ada pula yang memakai kostum dari edisi-edisi sebelumnya.

Croatia: Gov. meets wearing football jerseys after semi-final win over England

Pejabat yang tengah bertugas di luar negeri pun melakukan hal serupa. Di pertemuan informal para pejabat Uni Eropa di Innsbruck, Austria, Menteri Dalam Negeri Davor Bozinovic mengenakan kostum Vatreni. Dia merangkapkan kostum itu hingga menutupi kemeja dan dasinya. Lalu, dia mengenakan jas.

Para pejabat dari negara lain memberikan respons positif terhadap ekspresi kebanggaan yang ditunjukkan Bozinovic. Beberapa di antaranya bahkan berfoto bersama dan mengucapkan selamat.

Sebelumnya, pada laga perempat final melawan Rusia, Presiden Kolinda Grabar-Kitarovic yang hadir di tribun VIP Stadion Fisht, Sochi, dengan mengenakan kostum Vatreni. Dia tak sungkan pula menunjukkan ekspresi kegembiraan saat Modric cs. menang lewat drama adu penalti.

Grabar-Kitarovic juga tak ragu mengungkapkan optimismenya. Dalam jamuan makan malam pertemuan negara-negara anggota NATO, dia mengatakan timnas Kroasia akan juara. Optimisme itu disampaikan di hadapan Presiden Prancis Emmanuel Macron yang juga hadir dalam jamuan makan malam tersebut.


Jangan lupa ikutan kuis Football5star.com. Prediksi skor pertandingan Piala Dunia 2018 dengan kesempatan membawa pulang Mobil Honda Brio, Motor Honda Vario, Motor Honda Beat, dan banyak lagi hadiah menarik. Buruan daftar di kuis.www.www.football5star.net

More From Author

Berita Terbaru