Paul Pogba Lagi-Lagi Cedera, Allegri Geleng-Geleng Kepala

BACA JUGA

Football5Star.com, Indonesia – Cedera sepertinya sudah jadi nama tengah Paul Pogba. Baru kembali mendapatkan menit bermain bersama Juventus, gelandang Prancis itu kembali tumbang. Dia lagi-lagi mengalami cedera.

Saat Juventus menang 2-0 di kandang Empoli, Senin (4/9/2023) dini hari WIB, Pogba masuk pada menit ke-62 menggantikan Fabio Miretti. Dia bertahan hingga peluit akhir dibunyikan wasit. Namun, lantas mengeluhkan kakinya.

Massimiliano Allegri berharap Paul Pogba tak mengalami cedera serius.
Getty Images

Hal itu membuat pelatih Massimiliano Allegri geleng-geleng kepala. “Pogba mengalami masalah pada bagian belakang kakinya. Kami akan melihat kondisinya dari pemeriksaan besok,” urai Allegri seperti dikutip Football5Star.com dari Tuttomercatoweb.

Pelatih berumur 56 tahun itu menambahkan, “Semoga saja tak ada hal serius yang dialaminya. Dia memasuki kondisi yang dapat diterima dan pemain yang berbeda dari yang lainnya.”

Riwayat Cedera Paul Pogba

Bukan tanpa alasan Massimiliano Allegri berharap cedera yang dialami Paul Pogba tidak serius. Pasalnya, sang pemain tengah memasuki fase integrasi kembali dengan skuad. Perlahan, dia mulai kembali dimainkan.

Setelah hanya menghuni bangku cadangan pada giornata pertama Serie A 2023-24, Pogba akhirnya diberi kesempatan bermain saat imbang 1-1 dengan Bologna. Dia menggantikan Nicolo Fagioli pada menit ke-66.

Paul Pogba bermain 28 menit saat Juventus menang 2-0 dari Empoli.
Getty Images

Allegri sangat hati-hati memberikan kesempatan kepada Pogba. Bukan apa-apa, gelandang berumur 30 tahun tersebut punya riwayat cedera yang buruk sepanjang musim lalu. Dia berkali-kali tumbang karena cedera.

Pada awal musim lalu, Pogba absen hingga akhir Februari 2023. Pasalnya, dia menjalani operasi lutut, lalu mengalami masalah pada otot pangkal pahanya saat kembali ke skuad Juventus.

Baru dua kali tampil, Pogba kembali tumbang. Kali ini, otot pinggulnya bermasalah. Dia kembali ke skuad pada medio April, tapi kemudian menghilang lagi pada 3 giornata pamungkas karena cedera hamstring.

More From Author

Berita Terbaru