Penyebab Lionel Messi Dicoret Timnas Argentina

BACA JUGA

Football5Star.com, Indonesia – Lionel Messi tidak menjadi bagian skuat Argentina yang bertandng ke markas Bolivia pada Rabu (13/9) pagi WIB. Meski tidak diperkuat Messi, Albiceleste berhasil tampil gemilang dan menang dengan skor 3-0.

Pelatih Argentina, Lionel Scaloni, menjelaskan alasan absennya Messi. Scaloni mengatakan Messi terpaksa diparkir karena tidak merasa fit karena masih cedera.

Lionel Scaloni - Lionel Messi dicoret - timnas Argentina - Getty Images
Istimewa

“Leo tidak sedang berada dalam kondisi terbaik untuk tampil. Kemarin, dia telah berusaha memulihkan diri tapi masih belum merasa nyaman,” tegas Scaloni seperti dikutip Football5Star dari laman TYC Sports.

“Saya tidak memainkan Leo karena merasa tidak perlu mengambil risiko terlalu besar di pertandingan ini. Kami masih punya banyak pertandingan penting di masa depan,” sambung nakhoda berumur 45 tahun itu.

TIMNAS ARGENTINA DAPAT SAMBUTAN HANGAT DI BOLIVIA

Lebih lanjut, Scaloni juga menyinggung mengenai sambutan hangat penduduk Bolivia kepada anak asuhnya. Scaloni merasa sangat senang dengan sambutan hangat dan berharap Albiceleste bakal mendapat perlakuan baik dalam setiap partai tandang.

“Saya sangat bangga dengan banyaknya orang yang bahagia dengan keberhasilan kami menjadi juara dunia. Setelah sekian lama, akhirnya tim Amerika Selatan kembali menjadi juara Piala Dunia.”

Timnas Brasil - Timnas Argentina - Kualifikasi Piala dunia 2026 - Getty Images 2
Istimewa

“Kami sangat bersyukur mendapat sambutan hangat di sini. Saya berharap kami bisa mendapat sambutan serupa di laga-laga tandang selanjutnya,” tuntas Scaloni.

Argentina akan melanjutkan perjalanannya di Kualifikasi Piala Dunia 2026 pada Oktober mendatang. Pada 13 Oktober, mereka menjamu Paraguay Buenos Aires dan lima hari berselang melawat ke markas Peru.

More From Author

Berita Terbaru