Pelatih Timnas Spanyol Sempat Minta Sergio Busquets Tunda Pensiun

BACA JUGA

Football5Star.com, Indonesia – Pelatih timnas Spanyol, Luis de la Fuente, buka suara mengenai keputusan pensiun Sergio Busquets. De la Fuente mengaku sempat coba membujuk Busquets menunda keputusannya.

Busquets gantung sepatu dari timnas Spanyol pada Jumat (16/12) lalu. Pemain asal Barcelona itu angkat kaki dengan predikat sebagai salah satu pemain tersukses dalam sejarah La Furia Roja. Busquets tercatat punya koleksi 143 caps dan mampu mempersembahkan satu gelar Piala Dunia dan saut Piala Eropa.

Sergio Busquets - Luis de la Fuente - Timnas Spanyol - Planet Sport
Planet Sport

“Saya mendapat kesempatan untuk menghubunginya kemarin dan dia menjelaskan keputusannya,” ujar De la Fuente seperti dikutip Football5Star dari laman Diario Sport.

“Saya coba membujuknya untuk menunda keputusannya. Tapi, dia adalah pria dengan ide dan rencana jelas, dan saya cuma bisa menghargai serta menerima keputusannya,” sambung nakhoda 61 tahun itu.

TIMNAS SPANYOL HARUS CARI PENGGANTI BUSQUETS

Kini, De la Fuente harus mencari sosok pengganti Busquets. Ia mengaku sudah mengantongi beberapa kandidat, namun nama-nama pilihan De la Fuente belum punya kualitas sebagus Busquets.

“Pensiunnya Busquets tentu menjadi kehilangan besar untuk tim nasional dan kami harus segera mencari sosok pengganti. Tapi, sejauh ini belum ada satu pun pemain dengan kualitas seperti Busquets.”

Sergio Busquets - Timnas Spanyol - Luis de la Fuentes - Diario de Noticias
Diario de Noticias

“Ada pemain dengan posisi serupa dengan Busquets seperti Rodri (Hernandez). Tapi, kami juga mengikuti beberapa pemain lain dan akan menimbang-nimbang siapa yang pantas mendapat kesempatan,” tuntas De la Fuente.

De la Fuente akan menjalani debutnya bersama La Furia Roja pada Maret 2023 mendatang. Ia akan memimpin Jordi Alba dkk di Kualifikasi EURO 2024.

More From Author

Berita Terbaru