Pele Harap Neymar Segera Lewati Rekor Golnya

BACA JUGA

Banner Gamespool

Football5Star.com, Indonesia – Legenda Brasil, Pele, berharap Neymar bisa segera memecahkan rekor golnya di timnas Brasil. Megabintang Paris Saint-Germain itu hanya berjarak 10 gol lagi untuk bisa mengalahkan rekor Pele.

Neymar berhasil mencetak satu gol di laga Copa America 2021 melawan Peru, (18/6/21). Gol itu membuat dia sudah mencetak 68 gol untuk Brasil. Sedangkan Pele yang merupakan topskorer Brasil mencetak 77 gol. Pele berharap mantan pemain Barcelona itu segera mengalahkan rekornya.

“Setiap kali saya melihat anak ini, dia tersenyum. Tidak mungkin untuk tidak tersenyum balik. Itu menular,” tulis Pele seperti dikutip Football5Star.com dari akun Instagramnya.

pele neymar timnas brasil - soccerly_com
soccerly.com

Legenda Santos itu melanjutkan, “Saya, seperti semua orang Brasil, selalu senang ketika saya melihatnya bermain. Hari ini, dia mengambil langkah lain menuju rekor gol saya untuk Selecao. Dan saya mendukung dia untuk sampai ke sana, dengan kegembiraan yang sama yang saya miliki sejak itu. Saya melihatnya bermain untuk pertama kalinya.”

Neymar sendiri meneteskan air mata pasca laga melawan Peru. Dia mengatakan bahwa dirinya bahagia bisa membuat orang-orang senang dan menyebut bahwa rekor gol ini bukan apa-apa.

“Ini mengharukan bagi saya (untuk lebih dekat dengan rekor Pele), saya telah melalui banyak hal dalam dua tahun terakhir ini. Angka-angka (gol) ini tidak lebih dari kegembiraan saya bermain untuk Brasil, mewakili negara saya, keluarga saya. Kami semua melalui momen yang sangat tidak biasa, momen yang sangat sulit di Brasil dan di tempat lain,” kata Neymar.

Mantan pemain Santos itu melanjutkan, “Menjadi panutan bagi seseorang, membuat orang bahagia, itu memberi saya kegembiraan. Saya suka cerita yang saya tulis di sini, saya ingin keluarga dan teman-teman saya bangga. Saya harap semua orang yang menyukai permainan ini bangga dengan saya, karena angka-angka ini tidak berarti apa-apa, hanya kebanggaan mewakili Brasil.”

More From Author

Berita Terbaru