Banyak Pemain Cina Pura-Pura Cedera Agar Tak Main di Piala Asia

BACA JUGA

Football5Star.com, Indonesia – Kabar mengejutkan terungkap setelah adanya kabar pemain Cina yang pura-pura cedera agar tak main di Piala Asia 2023. Hal itu kian mengentalkan rumor banyak pemain di sana yang enggan bela tim nasionalnya.

Cina memang tampil mengecewakan di Piala Asia 2023. Mereka tersingkir langsung dari babak penyisihan grup tanpa mampu mencetak gol apa pun setelah 3 pertandingan. Banyak yang meminta pelatihnya, Jankovic untuk segera dipecat dari jabatannya.

Banyak Pemain Cina Pura-Pura Cedera Agar Tak Main di Piala Asia
Facebook FAM

Mantan pemain timnas Cina, Xu Liang baru saja membuat heboh dengan mengungkapkan bahwa dalam beberapa tahun terakhir, banyak pemain yang berpura-pura cedera agar tidak dipanggil timnas.

Dikutip dari 163, Xu Liang sendiri mengaku dulu kerap berpura-pura cedera untuk menghindari sesi latihan timnas China. Mantan gelandang kelahiran 1981 ini mengatakan bahwa lingkungan sepak bola di sana terlalu rumit, sehingga ini menjadi cara pemain tersebut untuk melindungi dirinya.

Pemain Cina Pun Enggan Main di Piala Asia 2023

Banyak Pemain Cina Pura-Pura Cedera Agar Tak Main di Piala Asia
Zingvn

Media setempat, Every Daily News juga mengungkapkan bahwa jelang putaran final Piala Asia 2023, beberapa pemain juga menggunakan berbagai alasan, termasuk berpura-pura cedera, mengundurkan diri, dan menolak panggilan pelatih kepala Jankovic.

Ketidakmampuan memanggil pemain terbaik sangat memengaruhi performa dan prestasi tim di Piala Asia. ALhasil, Jankovic pun sempat memutar otaknya. Bahkan, dia sempat menjadikan Jian Shenglong yang merupakan bek dipasang sebagai striker. Pun dengan Wu Xi yang dipaksa kembali dari cedera hingga akhirnya tak maksimal.

More From Author

Berita Terbaru