Hasil Perempat Final Piala Emas 2021: Sang Tamu dan 3 Jagoan Amerika Utara Melaju

BACA JUGA

Banner Gamespol Baru

Football5Star.com, Indonesia – Babak perempat final Piala Emas 2021 jadi ajang unjuk gigi tim-tim dari Amerika Utara. Timnas Meksiko, Kanada, dan Amerika Serikat melaju ke semifinal setelah mengalahkan lawan masing-masing. Mereka ditemani timnas Qatar yang berstatus tim undangan.

Qatar jadi tim pertama yang memastikan lolos ke semifinal. Pada perempat final Piala Emas 2021 di Stadion Farm State, Florida, Al-Annabi menang 3-2 atas El Salvador, Minggu (25/7/2021) pagi WIB. Tim asuhan Felix Sanchez bahkan lebih dulu unggul 3-0 saat laga berjalan 55 menit.

Kejutan timnas Qatar terus berlanjut dengan melewati El Salvador pada perempat final Piala Emas 2021.
Getty Images

Kesuksesan Qatar menembus semifinal Piala Emas 2021 jadi catatan tersendiri. Sebagai tim undangan dari Asia, mereka menyamai langkah Korea Selatan pada 2002. Ketika itu pun, Taeguk Warriors mampu menembus 4 besar. Namun, lantas gagal ke final karena kalah 1-3 dari Kosta Rika.

Di stadion yang sama, Meksiko menyusul Qatar ke semifinal. Tim asuhan Gerardo Martino secara meyakinkan menang 3-0 atas Honduras. Ketiga gol El Tri tercipta pada babak pertama. Ini meneruskan tradisi El Tri lolos ke 4 besar. Kali terakhir mereka gagal lolos ke babak ini pada Piala Emas 2005 saat terhenti pada perempat final.

Timnas AS Disulitkan Jamaika

Keesokan harinya, giliran timnas Kanada yang merebut tiket ke semifinal. Pada perempat final Piala Emas 2021, tim asuhan John Herdman yang tak diperkuat Jonathan David dan Alphonso Davies menang 2-0 atas salah satu tim unggulan, Kosta Rika.

Bagi Kanada, kesuksesan kali ini memutus sebuah tradisi buruk. Kali terakhir mereka lolos ke 4 besar pada Piala Emas 2007. Setelah itu, mereka empat kali terhenti pada perempat final dan tiga kali tersisih pada fase grup. Kini, The Canucks membidik prestasi 21 tahun silam. Pada Piala Emas 2000, mereka tampil sebagai juara dengan mengalahkan Kolombia 2-0.

Gol tunggal Matthew Hoppe membawa timnas AS lolos ke semifinal Piala Emas 2021.
Getty Images

Berbeda dengan Qatar, Meksiko, dan Kanada yang terbilang mulus lolos ke semifinal, timnas AS justru kesulitan. Anak-anak asuh Gregg Berhalter dibuat frustrasi oleh Jamaika yang tampil luar biasa. Mereka harus menunggu hingga menit ke-83 untuk mendapatkan gol tunggal kemenangan 1-0. Matthew Hope menjebol gawang Jamaika dengan sundulannya.

Bagi Sam’s Army, ini adalah untuk kali ke-11 mereka menembus semifinal secara beruntun. Kali terakhir mereka gagal menebus babak ini pada Piala Emas 2000. Ketika itu, mereka kalah adu penalti 1-2 dari Kolombia setelah imbang 2-2 dalam 120 menit.

Hasil Perempat Final Piala Emas 2021

Qatar 3-2 El Salvador (Almoez Ali 2, 55-p, Abdulaziz Hatim 6 – Joaquin Rivas 63, 66)
Meksiko 3-0 Honduras (Rogelio Funes Mori 26, Jonathan Dos Santos 31, Oberlin Pineda 38)
Kosta Rika 0-2 Kanada (Junior Hoilett 18, Stephen Eustaquio 68)
Amerika Serikat 1-0 Jamaika (Matthew Hoppe 83)

[better-ads type=’banner’ banner=’156437′ ]

More From Author

Berita Terbaru