EURO 2024: Delapan Tim Pastikan Tempat di Perempat Final, Siapa Saja?

BACA JUGA

Football5Star.net, Indonesia – Belanda dan Turki berhasil melengkapi kuota peserta babak perempat final EURO 2024. Keduanya memastikan tempat pada Rabu (3/7) dinihari WIB, Belanda menyingkirkan Rumania dan Turki mengungguli Austria.

Partai Rumania vs Belanda usai dengan skor telak, 0-3. Belanda terlebih dahulu membuka keunggulan melalui gol Cody Gakpo pada menit ke-20. Menjelang laga usai, Donyell Malen berhasil menciptakan brace dan memastikan kemenangan telak Oranje.

16 besar EURO 2024 - Rumania vs Belanda - Austria vs Turki - uefa. com
uefa.com

Gol Gakpo tidak cuma membawa Belanda melaju ke perempat final. Namun, ia kini juga tercatat sebagai salah satu pemain tersubur di EURO 2024. Dalam empat penampilan, penyerang berusia 25 tahun itu telah menciptakan tiga gol. Gakpo pun kini duduk di puncak daftar top skorer, berbagi tempat dengan Jamal Musiala, Georges Mikautadze dan Ivan Schranz.

Beberapa jam setelah laga Rumania vs Belanda, tersaji duel antara dua tim kuda hitam, Austria vs Turki. Pertandingan tersebut disaksikan puluhan ribu pasang mata di Red Bull Arena, Leipzig.

Merih Demiral menjadi bintang di laga tersebut. Bek sentral berumur 26 tahun itu menciptakan dua gol dan mengantar Turki menembus perempat final berkat kemenangan 2-1 atas Austria.

Di babak perempat final, Turki akan menghadapi Belanda. Pertandingan tersebut dilaksanakan di Olympiastadion Berlin pada Minggu (7/7) dinihari WIB.

16 besar EURO 2024 - Rumania vs Belanda - Austria vs Turki - uefa. com 3
uefa.com
HASIL PERTANDINGAN BABAK 16 BESAR EURO 2024:

Sabtu (29/6):

  • Swiss 2-0 Italia (Remo Freuler 37′, Ruben Vargas 46′)

Minggu (30/6):

  • Jerman 2-0 Denmark (Kai Havertz 53′-p, Jamal Musiala 68′)
  • Inggris 2-1 Slowakia (Jude Bellingham 90+5′, Harry Kane 91′ – Ivan Schranz 25′)

Selasa (2/7):

  • Spanyol 4-1 Georgia (Rodri Hernandez 39′, Fabian Ruiz 51′, Nico Williams 75′, Dani Olmo 83′ – Robin Le Normand 18′-bd)
  • Prancis 1-0 Belgia (Jan Vertonghen 85′-bd)

Rabu (3/7)

  • Portugal 0-0 Slovenia (Portugal menang adu penalti 3-0)
  • Rumania 0-3 Belanda (Cody Gakpo 20′, Donyell Malen 83′, 90+3′)

Kamis (4/7):

  • Austria 1-2 Turki (Michael Gregoritsch 66′ – Merih Demiral 1′, 59′)
JADWAL PEREMPAT FINAL EURO 2024:

Jumat (5/7):

  • Spanyol vs Jerman – 02.00 WIB

Sabtu (6/7):

  • Portugal vs Prancis – 02.00 WIB
  • Inggris vs Swiss – 23.00 WIB

Minggu (7/7):

  • Belanda vs Turki – 02.00 WIB

More From Author

Berita Terbaru