Philippe Troussier Tak Kaget Vietnam Dibantai Korsel

BACA JUGA

Football5Star.com, Indonesia – Sebuah pengakuan jujur dilontarkan Philippe Troussier setelah timnas Vietnam dibantai 0-6 oleh timnas Korsel, Selasa (17/10/2023). Dia menyebut hasil tersebut bukanlah sebuah kejutan meskipun tentu saja tidak diinginkan.

“Hal pertama yang ingin saya tarik dari pertandingan ini adalah soal posisi sepak bola Vietnam dibandingkan tim-tim kuat di benua ini. Pada laga ini, timnas Korsel sangat kuat secara fisik, teknik, dan taktik” kata Troussier seperti dikutip Football5Star.com dari laman resmi VFF.

Timnas Vietnam takluk 0-6 dari timnas Korsel.
chosun.com

Dia menambahkan, “Ini tidak mengejutkan. Kami sudah siap secara mental saat menerima undangan untuk menjalani laga ini. Saya benar-benar tak terkejut oleh hasilnya. Namun, soal skor, timnas Vietnam sebetulnya pantas mencetak gol. Kami harus lebih baik lagi dalam memanfaatkan peluang.”

Secara spesifik, Troussier menyebut Do Hung Dung dkk. seharusnya mampu mencetak 2 atau 3 gol di gawang Korsel. Namun, penyelesaian akhir yang buruk membuat mereka gagal mencetak gol, sama seperti saat kalah dari Cina dan Uzbekistan.

Philippe Troussier Tetap Puas

Terlepas dari hal itu, Philippe Troussier tetap mengapresiasi kinerja para pemain timnas Vietnam. Dia secara khusus menyoroti etos kerja mereka saat bermain dengan 10 pemain setelah Bui Hoang Viet Anh dikartu merah pada menit ke-61.

“Vietnam dalam 30 menit bermain dengan hanya 10 pemain melawan tim yang dihuni para pemain dari klub-klub top dunia. Tentu saja itu sebuah tantangan besar,” kata Troussier lagi. “Pada 30 menit terakhir, tim bermain dengan semangat luar biasa, termasuk 7 pemain U-23.”

Philippe Troussier yakin timnas Vietnam memetik pelajaran berharga dari timnas Korsel.
vff.org.vn

Dia menambahkan, “Secara keseluruhan, saya puas karena tim telah menunjukkan usaha terbaik, tetap disiplin, mengikuti aturan main, serta menjaga pergerakan dan formasi sepanjang pertandingan.”

Lebih lanjut, meskipun Vietnam kalah dalam 3 laga pada FIFA matchday bulan ini, Troussier yakin para pemainnya akan menjadi lebih baik. Menurut dia, kekalahan dari tim-tim dengan peringkat lebih baik akan jadi lecutan bagi mereka.

“Saya yakin, setelah 3 pertandingan pada FIFA matchday ini, para pemain akan memetik pelajaran berharga. menghadapi tim papan atas macam Korsel dan bermain di bawah tekanan ribuan penonton, saya yakin para pemain akan selalu ingat untuk meningkatkan diri dan lebih baik lagi pada perjalanan berikutnya,” kata Philippe Troussier.

More From Author

Berita Terbaru