Piala Konfederasi: Cile Punya Bravo, Jerman Tak Takut Adu Penalti

BACA JUGA

Football5starhttps://www.www.football5star.net
Berita Sepak Bola Terkini Terlengkap Football5star.com

Football5star.com, Indonesia – Pelatih Jerman, Joachim Loew, mengaku tidak taku dengan skenario adu penalti saat melawan Cile pada final Piala Konfederasi, Minggu (2/7/2017).

Tidak peduli, Cile memiliki Claudio Bravo yang merupakan spesialis adu penalti. Hal itu terbukti dengan kesuksesan dia menggagalkan tiga eksekutor Portugal pada babak semifinal.

Dengan begitu, Bravo selalu memenangi tiga adu penalti terakhir bersama Cile setelah final Copa America 2015 dan 2016.

“Cile memiliki pemain hebat yang bisa mencetak gol dari titik putih. Namun, Bravo juga berperan penting. Dia merupakan ‘pembunuh’ penalti,” ucap Loew.

“Kami akan menghindari itu. Namun, kami juga tidak memendam kekhawatiran karena memiliki sejumlah pemain hebat untuk penalti,” ujarnya.

Sebelumnya, Loew sempat menyatakan bahwa timnya tidak terlalu mementingkan latihan untuk adu penalti.

Menurut sosok berusia 57 tahun itu, kekuatan mental lebih menentukan dibandingkan kualitas teknik.

More From Author

Kilas Balik Piala Dunia 2014

Kilas Balik Piala Dunia 2010

Kilas Balik Piala Dunia 2006

Kilas Balik Piala Dunia 2002

Kilas Balik Piala Dunia 1998

Kilas Balik Piala Dunia 1994

Kilas Balik Piala Dunia 1990

Kilas Balik Piala Dunia 1986

Kilas Balik Piala Dunia 1982

Kilas Balik Piala Dunia 1978

Berita Terbaru