Portugal vs Rep. Cheska: Dua Assist Bernardo Silva Jadi Pembeda

BACA JUGA

Football5Star.com, Indonesia – Pertandingan menarik tersaji pada League A Group 2 Nations League yang mempertemukan Portugal vs Rep. Cheska. Tim tuan rumah berhasil menang dengan skor 2-0.

Portugal menguasai permainan dengan Cristiano Ronaldo punya beberapa peluang dalam 25 menit pertama, tapi tak ada yang membahayakan kiper Jindrich Stanek.

Cheska punya peluang bagus pada menit ke-31 lewat Jan Kuchta, tapi Diogo Costa berhasil mementahkan bola keluar.

Portugal vs Rep. Cheska Dua Assist Bernardo Silva Jadi Pembeda 2 - Joao Cancelo (@iF2is)
@iF2is

Dua menit kemudian justru Portugal berhasil mencetak gol. Bernardo Silva melihat Joao Cancelo melakukan overlapp ke kotak penalti dan memberi umpan terobosan cantik yang bisa diselesaikan oleh Cancelo.

Portugal kembali mencetak gol pada menit ke-38, lagi-lagi Bernardo Silva menjadi kreator. Dia memberi umpan terobosan ke Goncalo Guedes yang berhadapan satu lawan satu dengan kiper dan berhasil memasukkan bola.

Babak pertama berakhir dengan skor 2-0.

Cheska punya kesempatan pada menit ke-61 lewat tendangan Vaclav Jurecka, tapi tendangannya melebar.

Portugal vs Rep. Cheska Dua Assist Bernardo Silva Jadi Pembeda - Goncalo Guedes (@iF2is)
@iF2is

Lalu setelah itu, Portugal punya peluang lewat sepakan Diogo Jota, namun Stanek berhasil menepis bola.

Portugal kembali punya peluang pada menit ke-71 lewat kerja sama antara Bruno Fernandes dan Cristiano Ronaldo. Tapi tendangan Ronaldo berhasil diamankan Jurecka.

Laga Portugal vs Rep. Cheska akhirnya tetap berakhir dengan skor 2-0. Hasil ini membuat Portugal tetap berada di puncak klasemen dengan 7 poin. Sementara Cheska turun ke posisi 3 dengan raihan 4 poin.

Susunan Pemain Portugal vs Rep. Cheska

Portugal (4-3-3): 22-Diogo Costa; 20-Joao Cancelo, 3-Pepe, 13-Danilo Pereira, 5-Raphael Guerreiro; 10-Bernardo Silva, 1-Ruben Neves, 14-William Carvalho; 17-Goncalo Guedes, 7-Cristiano Ronaldo, 21-Diogo Jota.

Pelatih: Fernando Santos.

Rep, Cheska (3-4-3): 16-Jindrich Stanek; 13-Ales Mateju, 4-Jakub Brabec, 2-David Zima; 12-Milan Havel, 15-Michal Sadilek, 22-Tomas Soucek, 5-Vladimir Coufal; 9-Adam Hlozek, 10-Jan Kuchta, 19-Ondrej Lingr.

Pelatih: Jaroslav Silhavy.

More From Author

Berita Terbaru