Prediksi: Uruguay vs Bolivia

BACA JUGA

Uruguay vs Bolivia - Prediksi Copa America 2024 5
PREDIKSI HASIL
Sportskeeda
Uruguay 3-0 Bolivia
Sports Mole
Uruguay 3-0 Bolivia
CBS Sports
Uruguay 3-0 Bolivia
FOOTBALL5STAR
Uruguay 2-0 Bolivia
MetLife Stadium, Jumat (28/6/2024) Pukul 08.00 WIB

Football5star.com, Indonesia – Partai antara Uruguay vs Bolivia menjadi salah satu sajian spesial di matchday II fase grup Copa America 2024. Partai ini akan digelar di MetLife Stadium, New Jersey, pada Jumat (28/6) pagi WIB.

Uruguay berhasil mengawali petualangannya di Copa America 2024 dengan gemilang. Di pertandingan pembuka, Federico Valverde dan kolega sukses mencatat kemenangan 3-1 atas Panama.

Di sisi lain, Bolivia gagal meraih hasil positif. Mereka dipaksa mengakui keunggulan 2-0 milik tim tuan rumah, Amerika Serikat. Mereka pun saat ini sedang berada dalam tren negatif karena menelan empat kekalahan beruntun.

La Celeste yang menyandang status tim unggulan pastinya tidak mau tergelincir. Mereka bakal berusaha mati-matian agar mampu meraih tiga poin dan mengamankan satu tempat di babak perempat final.

Uruguay diyakini tidak akan mengalami kesulitan berarti di pertandingan ini. Football5Star memprediksi Uruguay bakal melanjutkan tren positifnya dan mengalahkan Bolivia dengan skor 2-0.

HEAD TO HEAD

Uruguay vs Bolivia - Prediksi Copa America 2024 3

TREN PERFORMA
Uruguay vs Bolivia - Prediksi Copa America 2024 4
STATISTIK MENARIK
  • Semejak ditangani Marcelo Biela, Uruguay hanya menelan dua kekalahan dari 11 pertandingan.
  • Uruguay meraih sepasang kemenangan dan cuma sekali kalah dalam lima pertandingan terakhirnya.
  • Uruguay menciptakan sembilan gol dan hanya kebobolan empat kali dalam lima pertandingan terakhirnya.
  • Bolivia menelan empat kekalahan beruntun dalam empat pertandingan terakhirnya.
  • Bolivia cuma sekali menang dan dipaksa empat kali kalah dalam lima pertemuan terakhir melawan Uruguay.
  • Dalam lima pertemuan terakhir melawan Uruguay, gawang Bolivia kebobolan 13 gol.
PELATIH
  • Partai Uruguay vs Bolivia kali ini merupakan pertemuan kedua antara Marcelo Bielsa dengan Antonio Carlos Zago.
  • Pada pertemuan pertama, Bielsa berhasil mengalahkan Zago.
  • Rekor Bielsa vs Bolivia: lima menang, satu imbang.
  • Zago belum pernah menghadapi Uruguay.
WASIT
  • Partai Uruguay vs Bolivia kali ini akan dipimpin oleh wasit asal Paraguay, Juan Gabriel Benitez.
  • Dalam 21 pertandingan yang dipimpin sepanjang musim 2023-24, Benitez mengeluarkan 75 kartu kuning dan dua kartu merah.
  • Benitez hanya memberikan empat penalti sepanjang musim 2023-24.
  • Benitez belum pernah memimpin jalannya laga yang melibatkan Uruguay.
  • Rekor Bolivia ketika diwasiti Benitez: dua kalah.
PEMAIN KUNCI
URUGUAY:

Top Skorer: Matias Vina, Darwin Nunez dan Maximiliano Araujo (1 gol)
Top
Assist: Matias Vina dan Nicolas de la Cruz (1 assist)
Top Rating:
 Darwin Nunez (8.33)

BOLIVIA:

Top Skorer:
Top
Assist:
Top Rating:
Guillermo Viscarra (7,87)

Statistik di Copa America 2024 menurut whoscored.com
BERITA KEDUA TIM
  • Uruguay: Tidak ada pemain absen.
  • Bolivia: Tidak ada pemain absen.
PRAKIRAAN FORMASI URUGUAY VS BOLIVIA
Uruguay vs Bolivia - Prediksi Copa America 2024 2

You Might also like

More From Author

Berita Terbaru