PSSI Tak Akan Sediakan Kendaraan Barracuda untuk Timnas Malaysia

BACA JUGA

Banner live dan podcast baru

Football5star.com – PSSI mengaku tak menyediakan kendaraan Barracuda untuk Timnas Malaysia jelang melawan Timnas Indonesia di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Kamis (5/9/2019). Sebab, PSSI tak ingin membuat suasananya jadi mencekam.

Seperti diketahui, laga Indonesia vs Malaysia memang acap memiliki bumbu-bumbu panas, baik di dalam maupun luar lapangan. Sebab, kedua negara memang acap bertemu di berbagai ajang penting, termasuk Kualifikasi Piala Dunia 2022 ini.

Timnas Malaysia sendiri sempat menggunakan kendaraan Barracuda saat Piala AFF 2010 lalu. Namun untuk kali ini, PSSI mengaku tak akan mengawal Timnas Malaysia menggunakan kendaraan lapis baja tersebut.

Timnas malaysia ternyata merasa jeri harus menyambangi kandang timnas Indonesia pada laga pertama Pra-Piala Dunia 2022 Zona Asia.
foxsportsasia.com

“Kami sudah atur. Sudah bertemu dengan FAM. FAM juga sudah bertemu dengan Polda Metro Jaya. Dari kami, PSSI, tak ingin dibuat mencekam. Ini sama seperti PSM Vs Persija di Makassar. Kami tak ingin dibuat mencekam,” bilang Deputi Sekjen Bidang Pengembangan Bisnis Marshal Masita kepada wartawan.

Sebab, lanjut dia, kalau dibuat mencekam dengan naik Barracuda malah seakan-akan mau perang. Hal itu justru harus dihindari. Apalagi kepolisian sudah membantu dan menjamin semuanya.

“Mereka juga tahu ini laga penting. Sudah lama juga Indonesia tak bertemu Malaysia. Ini kualifikasi Piala Dunia 2022 tensinya tinggi. Tapi kami akan lihat nanti. Sejauh ini tak ada yang aneh-aneh. Tak ada permintaan di luar pertandingan friendly atau laga biasa,” pungkas dia.

Malaysia sendiri jua dikonfirmasi bakal didukung suporternya. PSSI-nya Malaysia (FAM) jua sudah meminta kuota tiket sekitar 3000 sampai 3500 lembar.

More From Author

Berita Terbaru