Reaksi Ketum PSSI Setelah Timnas Indonesia Kalah dari Yordania

BACA JUGA

Football5star.com Indonesia – Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan, bereaksi menyusul kekalahan timnas Indonesia dari Yordania, Minggu (12/6/2022) WIB. Menurutnya, peluang Indonesia untuk lolos ke putaran final Piala Asia 2023 masih terbuka lebar.

Sebelumnya, Iriawan sempat menuai kritik akibat sebuah artikel yang diunggah di laman resmi PSSI. Di artikel itu, disebutkan bahwa tokoh di balik sukses Indonesia mengalahkan Kuwait pada Rabu (8/6/2022) adalah Iwan Bule, panggilan akrab Iriawan.

PSSI Maklumi Debat Haruna Soemitro dan Shin Tae-yong, Tapi…
PSSI

Meski sudah membantah bahwa tulisan tersebut merupakan pernyataan darinya, kritik terhadap Iwan Bule tak lantas mereda. Mirisnya, tiga hari setelah kemenangan atas Kuwait, Skuat Garuda harus takluk 0-1 dari Yordania.

Dalam laga kedua grup A kualifikasi Piala Asia 2023 di Stadion Jaber Al-Ahmad International itu, satu-satunya gol Yordania dilesakkan Yazan Abdallah Ayed Al-Naimat pada menit ke-49. Kekalahan itu membuat Indonesia harus menjalani laga penentuan melawan Nepal pada Rabu (15/6/2022).

Timnas Indonesia vs Timnas Yordania, kualifikasi Piala Asia 2023 - AFC
AFC
REAKSI IWAN BULE SAAT INDONESIA KALAH?

Mochamad Iriawan Masih Yakin Timnas Indonesia Lolos

Menyikapi kekalahan tersebut, Mochamad Iriawan langsung bereaksi. Dia masih yakin peluang anak asuh Shin Tae-yong masih terbuka lebar untuk lolos ke putaran final Piala Asia 2023.

“Pertandingan berjalan baik. Pemain juga telah berjuang dengan keras. Masih ada satu pertandingan lagi melawan Nepal. Saya yakin kita bisa mengalahkan Nepal,” kata Iriawan, seperti dikutip Football5star dari laman PSSI.

Timnas Indonesia vs Timnas Yordania, kualifikasi Piala Asia 2023 - AFC 1
AFC

Menghadapi Nepal pada laga pamungkas grup A, timnas Indonesia butuh kemenangan dengan skor meyakinkan untuk menjaga asa lolos. Akan tetapi, nasib Mark Klok dan kawan-kawan pun masih tergantung hasil dari pertandingan lain.

“Mohon doa dan dukungannya agar semua pemain tetap dalam keadaan sehat sehingga bisa tampil maksimal lagi melawan Nepal,” sebut Iriawan memungkasi.

Tiket lolos ke putaran final Piala Asia 2023 nantinya tak hanya milik 6 tim juara grup. Lima tim dari runner-up terbaik juga berhak lolos. Saat ini, Indonesia berada di urutan terakhir daftar runner-up terbaik, tapi posisi masih bisa berubah bergantung hasil laga terakhir di setiap grup.

More From Author

Berita Terbaru