Walid Regragui: Seluruh Afrika Mendukung Maroko

BACA JUGA

Football5Star.com, Indonesia – Pelatih timnas Maroko, Walid Regragui, yakin anak asuhnya mendapat dukungan dari seluruh warga Afrika jelang tampil di perempat final Piala Dunia 2022 melawan Portugal, Sabtu (10/12). Regragui tidak mau keberhasilan Maroko menembus babak delapan besar dianggap sebagai sebuah keberuntungan.

Maroko menjadi tim Afrika keempat yang berhasil menembus babak delapan besar Piala Dunia, mengikuti jejak Kamerun (1990), Senegal (2002) dan Ghana (2010). Sepanjang sejarah Piala Dunia, belum ada tim Afrika yang mampu lolos ke semifinal.

Timnas Maroko - Walid Regragui - Piala Dunia 2022 - olympics. com
olympics.com

“Kami ingin menunjukkan bahwa tim Afrika pantas tampil di perempat final Piala Dunia dan Maroko pantas berada di sini. Kami mendapat dukungan dari seluruh penduduk Afrika dan dunia Arab,” ujar Regragui dilansir Football5Star dari The National News.

“Besarnya dukungan tentu membuat kami punya banyak energi. Kami akan tampil mati-matian dan berusaha semaksimal mungkin di pertandingan nanti,” imbuh nakhoda 47 tahun itu.

TIMNAS MAROKO INGIN MENCIPTAKAN SEJARAH

Dukungan dari penduduk Afrika bukanlah satu-satunya sumber motivasi Regragui dan anak asuhnya jelang laga melawan Portugal. Regragui juga ingin mencatatkan sejarah baru dengan mengantar Maroko menembus semifinal Piala Dunia.

“Tentu saja kami bisa melakukannya, kami ingin kembali membuat sejarah. Dukungan dari seluruh warga Afrika dan dunia Arab bisa membantu kami menanggulangi besarnya tekanan. Saya yakin kami tidak akan membuat kesalahan dan bisa tampil sempurna,” tuntas Regragui.

Timnas Maroko - Walid Regragui - Piala Dunia 2022 - Bleacher Report
Bleacher Report

Maroko merupakan kejutan terbesar di Piala Dunia 2022. Ini merupakan kali pertama Maroko tampil di babak perempat final Piala Dunia. Prestasi terbaik mereka di Piala Dunia terjadi di pada edisi 1986 silam, ketika itu mereka mampu melangkah hingga babak 16 besar.

Laga Maroko vs Portugal akan dilaksanakan di Stadion Al Thoumama. Pemenang laga ini akan menghadapi Inggris atau Prancis di babak semifinal.

More From Author

Berita Terbaru