Richarlison Cetak Gol Perdana Bersama Brasil

BACA JUGA

Banner Footbal Live Star-Football5star

Football5star.com, Indonesia – Brasil melanjutkan tren positifnya kala menghadapi sesama tim Amerika. Kali ini Richarlison dkk sukses menggulung El Salvador dengan skor 5-0 di Stadion FedExField, Rabu (12/9/2018).

Pelatih Brasi, Tite melakukan sejumlah perubahan dalam barisan starter yang ia usung kala menghadapi El Salvador. Berbeda saat melawan Amerika Serikat di laga sebulumnya, kali ini ia menurunkan Richarlison, Dede, Eder Militao, dan Neto sejak awal.

Meski ada beberapa perombakan, Brasil tetap superior di pertandingan tersebut. Bahkan ketika laga baru berjalan tiga menit, gol bagi juara Piala Dunia 2002 tersebut sudah tercipta lewat eksekusi titik putih dari Neymar.

Pada menit ke-16 tendangan Richarlison yang meluncur ke pojok kiri atas gawang El Salvador gagal diselamatkam oleh Henry Hernandez. Gol terebut merupakan yang pertama baginya untuk Timnas Brasil.

Philippe Coutinho kemudian menjadi pencetak gol ketiga bagi Brasil di laga tersebut. Skor 3-0 untuk tim tamu kemudian bertahan hingga turun minum.

Pada babak kedua Brasil yang sudah di atas angin membuat Tite memberikan kesempatan bermain kepada Felipe, Fred, Andreas Pereira, Everton, dan Lucas Paquete.

Baru laga berjalan lima menit, Richarlison kembali mencetak gol dan membuat brace di laga tersebut. Bermula dari aksi lincah Coutinho yang mampu dihalau bek lawan, bola liar ia mampu manfaatkan dengan baik menjadi gol.

Pesta gol ke gawang El Salvador kemudian dituntaskan oleh Marquinhos jelang pertandingan usai. Kali ini pemain Paris Saint-Germain tersebut sukses membobol gawang lawan lewat sundulan memanfaatkan situasi tendangan pojok.

Skor 5-0 untuk Brasil bertahan hingga wasit meniup tanda pluit tanda pertandingan berakhir. Selanjutnya, Seleccao baru akan menjalani kembali laga uji tanding pada Oktober nanti melawan Arab Saudi.

https://www.youtube.com/watch?v=qeGSG1LAxA0

Susunan Pemain:

El Salvador (4-1-4-1): Henry Edmar Hernandez, Bryan Tamacas, Alexander Mendoza, Roberto Dominguez, Juan Barahona, Fabricio Heriberto Alfaro Torres (Narciso Orellana 36’), Oscar Ceren, Andres Flores (Ibsen Castro 73’), Gilberto Baires (Arturo Alvarez 30’, Xavier Garcia 66’), Jaime Alas (Dustin Corea 46’), Dennis Pineda.

Pelatih: Carlos de los Cobos.

Brasil (4-3-3): Neto, Eder Militao, Marquinhos, Dede (Felipe 46’), Alex Sandro, Casemiro (Fred 46’), Douglas Costa (Willian 54’), Arthur (Andreas Pereira 70’), Philippe Coutinho (Everton 54’), Neymar, Richarlison (Lucas Paqueta 54’).

Pelatih: Tite

Kartu Kuning: Fabricio Alfaro (17), Neymar (44), Felipe (71), Narciso Orellana (72).

Kartu Merah:

 

More From Author

Berita Terbaru