Sadis! Denmark Cetak Delapan Gol ke Gawang Moldova!

BACA JUGA

Banner Gamespool

Football5star.com, Indonesia – Denmark berhasil melanjutkan kiprah gemilangnya di ajang Kualifikasi Piala Dunia 2022 setelah mengalahkan Moldova pada Minggu (28/3) malam WIB. Hebatnya, Christian Eriksen cs berhasil mengalahkan Moldova dengan skor 8-0.

Denmark tak membutuhkan waktu lama untuk membuka keunggulan. Pada menit ke-19, Tim Dinamit mencetak gol pertamanya melalui eksekusi penalti Kasper Dolberg.

Dua menit berselang, Mikkel Damsgaard berhasil menggandakan keunggulan Denmark. Damsgaard kembali mencetak gol pada menit ke-29 dan membawa Tim Dinamit unggul 3-0 pada menit ke-29.

Denmark - Moldova - Kualifikasi Piala Dunia 2022 - uefa. com 2
uefa.com

Sepuluh menit jelang turun minum, Denmark berhasil mencetak gol keempatnya melalui Jens Styger Larsen. Pesta Tim Dinamit di babak pertama diakhiri oleh gol Mathias Jensen pada menit ke-38.

Di babak kedua, skuat besutan Kasper Hjulmand kembali tampil tanpa ampun. Mereka berhasil unggul 6-0 setelah Dolberg mencetak gol keduanya pada menit ke-48. Pesta Tim Dinamit ditutup oleh gol Robert Skov (81′) dan Marcus Ignvartsen (89′).

Kemenangan telak ini membuat Hjulmand merasa sangat bahagia. Meskipun merasa puas, Hjulmand tetap akan memberikan sejumlah kritik kepada para pemainnya.

“Rasanya sulit untuk merasa tak puas setelah meraih kemenangan seperti ini. Tapi, saya adalah sosok dengan kepribadian yang sedikit aneh dan mungkin akan tetap melayangkan beberapa kritik,” kata Hjulmand dikutip football5star dari laman resmi UEFA.

Kemenangan telak ini menegaskan status Denmark sebagai tim unggulan di grup F Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Eropa. Mereka kini duduk sebagai pemuncak klasemen dengan perolehan enam poin. Sementara, Moldova harus puas menyandang status tim juru kunci.

More From Author

Berita Terbaru