Sandy Walsh: Saya Tak Pernah Marah kepada Romelu Lukaku

BACA JUGA

Football5Star.com, Indonesia – Pemain naturalisasi, Sandy Walsh, mengaku pernah disikut hingga berdarah oleh striker Belgia, Romelu Lukaku. Namun, dia mengaku sama sekali tak pernah marah dan menyimpan dendam kepada mantan rekan setimnya itu.

Seperti diketahui, Sandy dan penyerang Inter Milan itu memang sempat menimba ilmu di salah satu klub besar Belgia, Anderlecht. Dia juga sempat satu tim dengan sejumlah bintang timnas Belgia, yakni Kevin De Bruyne dan Thibaut Courtois.

Sandy Walsh: Saya Tak Pernah Marah kepada Romelu Lukaku
PSSI

Nah pada satu waktu dalam latihan, Sandy Walsh sempat berduel dengan striker bertubuh kekal tersebut. Secara tak sengaja, hidung Sandy terbentur oleh sikut besar sang bintang. Darah pun mengucur dari hidung pemain yang kini membela KV Mechelen tersebut.

Sandy Walsh: Saya Tak Pernah Marah kepada Romelu Lukaku
@football_tweet

“Jadi ya saya berlatih bersama Romelu Lukaku ketika saya bermain untuk tim muda Anderlecht. Dia adalah pemain pertama yang membuat hidung saya berdarah. Saat saya berusaha menghalanginya, dia mencoba berputar hingga sikut besar dan kuatnya mengenai wajah saya. Tapi saya tidak pernah marah kepadanya,” ungkap Sandy Walsh dikutip dari laman resmi FIFA.

Sandy Walsh Lega Sekaligus Bangga

Sandy sendiri mengaku lega sekaligus bangga setelah secara resmi menjadi Warga Negara Indonesia (WNI). Dia mengaku sangat mencintai Indonesia dan telah sangat lama menanti-nantikan momen tersebut.

Sandy Walsh: Saya Tak Pernah Marah kepada Romelu Lukaku
PSSI

“Secara pribadi, bagi saya ini adalah momen yang membanggakan, saat saya sadar memiliki ikatan dengan kakek dan nenek saya yang berasal dari Indonesia, tepatnya di Surabaya dan Purworejo. Saya benar-benar bangga ketika mengatakan bahwa saya orang Indonesia, bahkan menunjukkan paspor Indonesia. Itu adalah momen terbesar dalam hidup saya,” tutup dia.

More From Author

Berita Terbaru