Sempat Tertinggal, Peru Bangkit dan Hajar Bolivia

BACA JUGA

Banner live dan podcast baru

Football5star.com, Indonesia – Sempat tertinggal, Peru berhasil bangkit dan menang 3-1 atas Bolivia pada lanjutan pertandingan Grup A Copa America 2019 di Estadio do Maracana, Rabu (19/6) pagi WIB.

Peru sempat dikejutkan oleh penalti kontroversi Marcelo Moreno pada menit 28. Wasit Roddy Zambrano menunjuk titi putih setelah melihat hasil VAR. Meski demikian, Peru tak menyerah dan berhasil membalas lewat Jose Paolo Guerrero di penghujung babak pertama.

Di babak kedua, Peru menyerang Bolivia habis-habisan. Hasilnya, dua tambahan tercipta melalui Jefferson Farfan (55′) dan Edison Flores (90′). Skor jadi 3-1 dan kedudukan ini bertahan hingga laga usai.

Bolivia vs Peru
Getty Images

Dengan hasil ini, Peru sementara memuncaki klasemen Grup A dengan empat poin, hasil dari dua pertandingan. Di bawahnya ada Brasil dengan tiga angka, namun baru bermain satu kali. Bolivia sendiri kini jadi juru kunci dengan poin nol.

Susunan Pemain

Bolivia: Carlos Lampe; Diego Bejarano, Luis Haquin, Adrian Jusino, Marvin Bejarano (c); Erwin Saavedra (eonardo Vaca 73′), Leonel Justiniano, Fernando Saucedo (Roberto Fernandez 71′), Alejandro Chumacero; Raul Castro (Gilbert Alvarez 80′); Marcelo Moreno Martins.

Peru: Pedro Gallese; Luis Advincula, Carlos Zambrano (Miguel Araujo 85′), Luis Abram, Miguel Trauco; Renato Tapia, Yoshimar Yotun; Jefferson Farfan, Christian Cueva (Edison Flores 79′), Andy Polo; Paolo Guerrero (c) (Christopher Gonzales 90′).

More From Author

Berita Terbaru