Emil Audero akan Jalani Debutnya Bersama Inter di Laga Lawan Benfica

BACA JUGA

Football5Star.com, Indonesia – Pelatih Inter Milan, Simone Inzaghi mengonfirmasi bahwa dirinya akan memberi debut kepada kiper keturunan Indonesia, Emil Audero di laga lawan Benfica (30/11/23). Inzaghi menegaskan bahwa tugas Inter di babak grup Liga Champions belum selesai.

Inter sudah dipastikan lolos ke babak 16 besar Liga Champions dengan menyisakan dua laga sisa. Mereka akan berhadapan melawan Benfica yang sejauh ini belum meraih satupun poin di Grup D.

Simone Inzaghi Emil Audero akan Jalani Debutnya Bersama Inter di Laga Lawan Benfica (Getty Images)
Getty Images

Dengan adanya laga tandang melawan Napoli akhir pekan ini, Inzaghi kemungkinan besar akan melakukan rotasi besar, salah satunya memberi debut kepada Audero yang sejauh ini belum juga mendapatkan menit bermain sejak dipinjam dari Sampdoria musim panas lalu.

“Saya sudah memberi tahu tim susunan pemainnya, jadi saya akan memberi tahu Anda juga. Emil Audero akan bermain besok,” kata Inzaghi seperti dilansir Football5Star.com dari Football Italia.

“Saya pikir Alexis Sanchez juga bisa menjadi starter, dia mengalami masalah setelah dua pertandingan internasional bersama Chile, menjalani perawatan selama tiga hari dan berlatih secara terpisah. Hari ini dia berlatih bersama grup dan tersedia.”

Sky Sport Italia melaporkan bahwa Inzaghi akan melakukan 8 pergantian dari laga lawan Juventus. Pemain yang memiliki menit bermain yang minim seperti Yann Bisseck dan Davy Klaassen akan menjadi starter.

Simone Inzaghi: Pekerjaan Kami Belum Selesai

Simone Inzaghi Kesabaran Jadi Kunci Inter Kalahkan AS Roma (Sempre Inter)
Sempre Inter

Inter sudah dipastikan lolos ke babak 16 besar. Namun mereka belum dipastikan menjadi juara grup. Kini, I Nerazzurri memiliki poin yang sama dengan Real Sociedad, 10 poin. Tapi Sociedad unggul selisih gol.

“Kami sudah berbicara dengan para pemain, kami berada di sini di Portugal untuk memainkan pertandingan penting, dengan kepuasan besar bisa lolos ke babak sistem gugur dengan dua pertandingan tersisa,” kata Inzaghi.

“Namun, pekerjaan kami belum selesai, masih ada tempat pertama yang bisa diraih dan kami harus bermain bagus melawan Benfica. Kita tahu bahwa Real Sociedad secara teknis masih berada di puncak grup.

“Ini keempat kalinya kami menghadapi Benfica dalam enam bulan, tapi akan lebih sulit lagi di kandang mereka sendiri, karena penonton sangat mendorong mereka. Mereka punya kualitas, bisa bermain dengan dua striker fisik, atau Rafa di belakang penyerang tengah.

“Saya sangat menghormati tim dan pelatih mereka, karena mereka mencapai perempat final musim lalu.”

More From Author

Berita Terbaru