Dua Wajah Baru Hiasi Skuat Timnas Spanyol

BACA JUGA

Football5Star.net, Indonesia – Timnas Spanyol menjadi tim terbaru yang mengumumkan skuat bayangannya jelang EURO 2024. Terdapat 29 nama pemain yang masuk tim pilihan pelatih kepala, Luis de la Fuente.

Di skuatnya kali ini, De la Fuente menyertakan dua nama pemain debutan. Kedua sosok debutan tersebut adalah Fermin Lopez serta Ayoze Perez. Nama-nama senior seperti Rodri Hernandez, Unai Simon, hingga Alvaro Morata juga masih mendapat tempat di skuat La Furia Roja.

Skuat timnas Spanyol - EURO 2024 - Alamy 2
Alamy

Seluruh pemain yang dipilih De la Fuente rencananya akan menjalani pemusatan latihan dalam waktu dekat. Mereka pun bakal menjalani sepasang pertandingan uji coba melawan Andorra serta Irlandia Utara sebelum berangkat ke EURO 2024.

Pertandingan melawan Andorra rencananya dilaksanakan di Estadio Nuevo Vivero pada Kamis (6/6) dinihari WIB. Tiga hari berselang, mereka akan menjamu Irlandia Utara di Estadi Mallorca Son Moix.

Nantinya, De la Fuente akan mencoret tiga pemain setelah pertandingan melawan Andorra. Pasalnya, La Furia Roja hanya diizinkan membawa 26 pemain termasuk tiga penjaga gawang ke EURO 2024.

Spanyol tergabung ke dalam grup B di EURO 2024 dan mereka harus saling sikut dengan Italia, Kroasia serta Albania untuk meraih satu tempat di babak 16 besar. Mereka mengawali perjalanannya dengan pertandingan melawan Kroasia di Olympiastadion Berlin pada 15 Juni.

Skuat timnas Spanyol - EURO 2024 - Alamy
Alamy
DAFTAR PEMAIN TIMNAS SPANYOL:

Kiper: Unai Simon (Athletic Bilbao), David Raya (Arsenal), Alex Remiro (Real Sociedad);

Belakang: Dani Carvajal (Real Madrid), Jesus Navas (Sevilla), Aymeric Laporte (Al-Nassr), Robin Le Normand (Real Sociedad), Dani Vivian (Athletic Bilbao), Nacho Fernandez (Real Madrid), Pau Cubarsi (Barcelona), Alex Grimaldo (Bayer Leverkusen), Marc Cucurella (Chelsea);

Tengah: Rodri Hernandez (Manchester City), Martin Zubimendi (Real Sociedad), Fabian Ruiz (Paris Saint-Germain), Mikel Merino (Real Sociedad), Marcos Llorente (Atletico Madrid), Pedri (Barcelona), Aleix Garcia (Girona), Alex Baena (Villarreal), Fermin Lopez (Barcelona);

Depan: Alvaro Morata (Atletico Madrid), Joselu Mato (Real Madrid), Mikel Oyarzabal (Real Sociedad), Dani Olmo (RB Leipzig), Ferran Torres (Barcelona), Nico Williamz (Athletic Bilbao), Lamine Yamal (Barcelona), Ayoze Perez (Real Betis).

More From Author

Berita Terbaru